Rakyat Tak Pilih Lagi Pemimpin Lama?
Selasa, 06 Januari 2009 – 15:41 WIB
JAKARTA - Ketua Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (F PKB) DPR, Effendy Choirie mengatakan tahun 2009 merupakan akhir dari masa jabatan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) untuk memimpin bangsa Indonesia dan kemungkinan besar rakyat tidak akan memilih SBY lagi untuk jadi presiden.
"Kepemimpinan SBY sudah akan berakhir di penghujung tahun ini dan rakyat tidak mungkin lagi memilih beliau untuk jadi presiden," kata Effendy Choirie, dalam jumpa pers bertema 'Meninggalkan 2008 Menyongsong 2009' di ruang Fraksi PKB, komplek parlemen, Senayan Jakarta, Selasa (6/1).
Baca Juga:
Menurut Effendy Choirie, tahun 2009 merupakan era tampilnya para pemimpin bangsa yang punya komitmen terhadap ekonomi kerakyatan. "Visi inilah yang sama sekali yang tidak dimiliki oleh tim ekonomi SBY."
Empat tahun masa kepemimpinan SBY, lanjut Effendy Choirie, tim ekonomi SBY ternyata telah memperkokoh neoliberalisme dan neokapitalisme di Indonesia. Gejala tersebut sama sekali tidak mampu dicegah Presiden SBY.
JAKARTA - Ketua Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (F PKB) DPR, Effendy Choirie mengatakan tahun 2009 merupakan akhir dari masa jabatan Presiden Susilo
BERITA TERKAIT
- BMKG: Seluruh Jakarta Diguyur Hujan Ringan pada Jumat Pagi
- Hakim PN Medan Tolak Eksepsi Ratu Entok Terdakwa Penista Agama
- BPBD Sumenep Dirikan Posko Siaga Untuk Tekan Risiko Bencana
- Laskar Merah Putih Minta Majelis Hakim PN Tanjung Karang Tegakkan Keadilan
- KPK Diminta Tuntaskan Perkara Korupsi yang Mandek di Periode Sebelumnya
- KPK Minta Warga NTB Kawal Program Makan Bergizi Gratis