Raline Shah Merasa Dirugikan Pemberitaan Skandal Seks Artis Korea
jpnn.com - Aktris Raline Shah merasa dirugikan karena namanya dikaitkan dengan skandal seks dan kasus hukum yang melibatkan artis Korea Selatan, Seungri. Padahal, dia sekadar pernah bertemu dengan mantan personel Big Bang tersebut.
"Profesi saya ini sangat rawan dengan gosip ya. Gosip itu juga merugikan saya dan saya sangat menyayangkan jika akhirnya sahabat saya, juga orang yang saya kenal juga terkena dampak negatifnya. Imbasnya gitu," kata Raline Shah di kawasan Sudirman, Jakarta Selatan, Rabu (10/4).
Pemain film Orang Kaya Baru itu mengatakan hubungannya dengan Seungri hanya sebatas rekan sesama profesi. Raline Shah menegaskan bahwa dirinya tidak memiliki urusan bisnis dengan Seungri yang kini terseret beberapa kasus hukum di Korea Selatan.
"Persahabatan saya itu hanya sosial saja. Lebih dari itu, bisnis atau hal-hal terkait dia, saya kurang tahu. Makanya saya tidak bisa banyak berkomentar," ujar Raline Shah.
BACA JUGA: Respons Raline Shah Digosipkan dengan Suami Nikita Mirzani
Lebih lanjut, Raline mengaku hanya beramah tamah dengan sesama publik figur, apalagi sebagai warga Indonesia, Raline menunjukkan keramahannya. Ia pun berharap tidak lagi dikaitkan dengan catatan hitam Seungri.
"Jadi, saya tidak ingin sekali terkait masalah ini. Saya percaya dengan hukum. Saya akan mendukung proses hukum yang baik dan benar," imbuh perempuan 34 tahun tersebut.
Seperti diketahui, Seungri ditetapkan sebagai tersangka untuk sejumlah kasus di Korea Selatan. Antara lain, seperti penyediaan prostitusi, pelanggaran hukum sanitasi makanan, menyebarkan rekaman video ilegal, dan penggelapan dana. Nah, Raline Shah pernah hadir dalam acara ulang tahun bintang Korea Selatan yang juga mantan personel BIGBANG itu. (mg3/jpnn)
Aktris Raline Shah merasa dirugikan karena namanya dikaitkan dengan skandal seks dan kasus hukum yang melibatkan artis Korea Selatan, Seungri
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra
- Lagi-Lagi Tenis Internasional, Raffi Ahmad hinggal Desta Bakal Bertanding Melawan Selebritas Korsel
- Meutya Hafid ungkap Alasan Tunjuk Raline Shah jadi Staf Khusus Menkomdigi
- Datang ke Indonesia, Ryu Seung Ryong Sambut Antusias 2nd Miracle in Cell No. 7
- Kegundahan BLINKs Menjelang Fan Meetup Lisa Blackpink di Jakarta
- Raline Shah Bantah Pernah Menikah dengan Brian Armstrong
- Raline Shah Jawab Rumor Pernah Menikah dengan Brian Armstrong, Oh Ternyata