Ramadan dan Idul Fitri Bangkitkan Industri Tekstil

jpnn.com - JAKARTA- Dirjen Industri Kimia, Tekstil, dan Aneka (IKTA) Kementerian Perindustrian Harjanto meyakini pasar global untuk industri tekstil dan produksi tekstil (TPT) nasional semakin membaik.
Untuk itu, upaya yang perlu dilakukan adalah peningkatan daya saing dan perluasan ke pasar non tradisional.
“Perkembangan industri TPT nasional selama dua tahun terakhir cenderung stagnan, baik di pasar domestik maupun internasional sebagai akibat melambatnya perekonomian dunia,” ujarnya, Kamis (9/6).
Hal tersebut, kata Harjanto, didasarkan pada penguasaan pangsa pasar dunia yang baru mencapai 1,53 persen dan laju pertumbuhan industri terhadap PDB nasional sekitar 1,21 persen.
Namun demikian, dia memprediksi permintaan produk industri TPT di dalam negeri cenderung naik pada periode Juni-Juli 2016. Hal ini seiring dengan kebiasaan masyarakat membeli pakaian menjelang Lebaran.
“Permintaan domestik diperkirakan terus meningkat terutama dengan momen Ramadan dan Idul Fitri 2016 serta perbaikan ekonomi nasional,” ujarnya. (esy/jpnn)
JAKARTA- Dirjen Industri Kimia, Tekstil, dan Aneka (IKTA) Kementerian Perindustrian Harjanto meyakini pasar global untuk industri tekstil dan produksi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Lion Parcel Perkenalkan Virtual CEO Pertama di RI, Strategi Baru Jangkau Generasi Muda
- Keren! Rumah Tamadun Ubah Limbah Jadi Lapangan Kerja Bagi Perempuan dan Warga Binaan
- Perjalanan Gemilang 62 Tahun TASPEN: Ini Sederet Inovasi dan Transformasi Layanan
- Sukses Sebelum 30: Eks Pegawai Sukses Merintis Brand Lokal Kingman Bersama Shopee
- Vierlin Luncurkan Koleksi Tas Kekinian yang Nyaman dan Timeless
- Berminat Berinvestasi di Saham AS, Ini 5 Pilihan Aplikasi Terbaik yang Tersedia di Tanah Air