Ramadan, Momentum Foke Cari Perhatian
Sabtu, 28 Juli 2012 – 23:22 WIB

Ramadan, Momentum Foke Cari Perhatian
PEMPROV DKI Jakarta membuat program Safari Ramadan yang diikuti oleh Gubernur Fauzi Bowo atau yang akrab dikenal Foke. Lewat program tersebut Foke secara rutin menghadiri acara buka puasa bersama dengan warga Jakarta.
Kali ini giliran warga Koja yang disapa oleh Foke. Gubernur berkumis itu menghadiri acara buka puasa bersama di Masjid Al Muhajirin Jalan Alur Laut RW 007 Kelurahan Rawa Badak Selatan, Kecamatan Koja, Jakarta Utara, Sabtu (28/7).
Foke yang didampingi jajaran pimpinan Pemprov DKI tiba dilokasi mendekati waktu berbuka dan hanya berbicara singkat. Dalam sambutan singkatnya, calon gubernur incumbent Pilkada DKI 2012 itu cuma berpesan agar warga mengamalkan Al-quran terutama surat Al Maidah dan surat An Nisa.
"Waktu saya cuman satu menit Tidak ingin berpanjang cerita hanya ingatkan pesan singkat tolong pegang apa yang dikatakan kyai kita tadi. Surat Al Maidah dan surat An Nisa yang disampaikan kyai tadi sudah sepantasnya kita pedomani dan kita laksanakan karena itu perintah Allah dan bila tidak dilaksanakan saya percaya kita akan terkena azab," ujar Foke di hadapan warga.
PEMPROV DKI Jakarta membuat program Safari Ramadan yang diikuti oleh Gubernur Fauzi Bowo atau yang akrab dikenal Foke. Lewat program tersebut Foke
BERITA TERKAIT
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul MPR Ganti Gibran, Deddy PDIP Semringah
- Muncul Usulan Copot Menteri Terafiliasi Jokowi, Legislator PDIP: Berarti Ada Masalah
- Peserta Sespimmen Menghadap ke Jokowi, Pengamat: Berisiko Ganggu Wibawa Prabowo
- Ma'ruf Amin Nilai Isu Matahari Kembar Bukan Ancaman bagi Pemerintahan Prabowo
- Soal Ganti Wapres, PSI Minta Para Purnawirawan Hormati Kedaulatan Rakyat
- Hasil PSU Pilkada Siak Digugat, Bahlil: Golkar Kawal Kemenangan Afni-Syamsurizal