Ramadan, Tagihan Rekening Air Masjid dan Musala di Kota Bogor Digratiskan

jpnn.com - KOTA BOGOR - Perumda Tirta Pakuan Kota Bogor, Jawa Barat, kembali menggratiskan tagihan rekening air bagi masjid dan musala yang ada di wilayah itu selama bulan Ramadan 1445 Hijriah.
Direktur Umum Perumda Tirta Pakuan Rivelino Rizky mengatakan program menggratiskan tagihan rekening air bagi masjid dan musala di Kota Bogor ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan pihaknya setiap Ramadan.
“Seperti biasa kami akan memberikan gratis pemakaian air untuk masjid dan musala,” kata Rivelino di Kota Bogor, Sabtu (9/3).
Dia menjelaskan, pemakaian air di masjid dan musala ini tak akan dihitung selama bulan Ramadan.
Dalam artian, kata dia, tagihan rekening air di bulan berikutnya tidak akan masuk penagihan.
“(Yang jelas) program ini untuk semua masjid dan musala yang ada di wilayah Kota Bogor,” ungkapnya.
Selain itu, lanjut dia, Perumda Tirta Pakuan juga menggulirkan program pemasangan sambungan air baru secara gratis bagi masjid dan musala.
Rivelino menyebutkan persyaratan utama ialah berkas fotokopi KTP marbot atau penanggung jawab dari masjid dan musala yang akan mengikuti program ini.
Tagihan rekening air masjid dan musala yang ada di Kota Bogor, Jawa Barat, digratiskan selama bulan Ramadan.
- Pengguna MyPertamina Meningkat Pada Periode Satgas Ramadan dan Idulfitri 2025
- Cerita Bahagia Artis Ira Siedhranata Pulang ke Tanah Kelahiran, Tebar Kebaikan di Ramadan
- Pemprov DKI Sebut Omzet Pedagang UMKM Naik Saat Ramadan, Turun Ketika Lebaran
- Pemudik Diimbau Pulang Lebih Awal Hindari Puncak Arus Balik, Manfaatkan Diskon Tol
- Lonjakan Kendaraan di GT Kalikangkung Saat Arus Balik Lebaran Capai 158 Persen
- Angka Kecelakaan Mudik Turun, Anggota Komisi III Minta Semua Pihak Optimalkan Pelayanan