Ramadhan Pohan Diminta Jaga Omongan
Rabu, 26 Oktober 2011 – 17:17 WIB

Ramadhan Pohan Diminta Jaga Omongan
JAKARTA - Partai Golkar berang dengan pernyataan Wakil Sekjen Partai Demokrat, Ramadan Pohan yang menyatakan Megawati Soekarnoputri dan Aburizal Bakrie, sulit menang pada pertarungan pemilihan presiden 2014. Politisi Golkar Bambang Soesatyo menilai pernyataan Pohan telah merendahkan dan meremehkan nama bakal kandidat capres dari partai lain.
"Kader Partai Demokrat sebaiknya tidak asbun (asal bunyi) dan merendahkan kandidat presiden dari partai lain," ucap Bambang di Jakarta Rabu (26/10).
Baca Juga:
Wakil Ketua Umum Partai Golkar itu menegaskan, sebaiknya Partai Demokrat berkaca diri. "Sebagai partai yang terkatrol dengan berbagai dugaan skandal, mulai Century, IT KPU hingga mafia pemilu apakah mampu bertahan melawan zaman," sindirnya.
Lebih lanjut Bambang mengatakan, publik saat ini sudah cukup paham dan tidak akan tertipu lagi dengan politik pencitraan. Bambang pun menyebut kasus mantan Bendahara Umum PD, M Nazaruddin yang semakin membuka mata publik tentang PD.
JAKARTA - Partai Golkar berang dengan pernyataan Wakil Sekjen Partai Demokrat, Ramadan Pohan yang menyatakan Megawati Soekarnoputri dan Aburizal
BERITA TERKAIT
- PSI Adopsi Ide Partai Super Tbk Jokowi, Ini Kata Pakar soal Dampaknya
- Posisi Letkol Teddy di Seskab Langgar UU TNI, TB Hasanuddin: Harus Mundur dari Militer
- TB Hasanuddin Ungkap Beberapa Pasal Menarik Perhatian dalam DIM RUU TNI
- Kanang Desak Bersih-Bersih Total Sebelum Kolaborasi dengan Danantara
- Rustini Muhaimin Menggelar Bakti Sosial saat Bersafari Ramadan ke Gunungkidul
- Kata Said PDIP Soal Masa Jabatan Ketum Partai Digugat: Saya Kira MK Akan Hormati Kedaulatan Parpol