Ramalan Cuaca Hari Ini, Berikut Daftar Wilayah yang Diguyur Hujan
jpnn.com, JAKARTA - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memberikan prakiraan cuaca hari ini untuk wilayah di Indonesia.
Dipantau dari laman resmi BMKG.go.id hujan dengan intensitas ringan mengguyur mayoritas kota besar di Indonesia pada Selasa (7/3).
Di wilayah Sumatera, hujan dengan intensitas ringan diprakirakan terjadi di wilayah Bandar Lampung dan Pangkal Pinang.
"Hujan yang disertai kilat maupun petir diprakirakan akan terjadi di wilayah Palembang sedangkan di wilayah Bengkulu. Jambi dan juga Padang diprakirakan akan turun hujan dengan intensitas ringan," tulis BMKG.
Masih untuk wilayah Sumatera, cuaca cerah berawan diperkirakan terjadi di Banda Aceh, kemudian cuaca berawan di wilayah Pekanbaru, hujan dengan intensitas ringan akan terjadi di wilayah Medan dan juga Tanjungpinang.
Namun, di wilayah Jawa, akan turun hujan dengan intensitas ringan hingga intensitas sedang. Hujan dengan intensitas sedang diprakirakan di wilayah Bandung, kemudian hujan dengan intensitas ringan di wilayah Serang, Jakarta, Yogyakarta dan juga Semarang.
"Waspadai hujan disertai kilat maupun petir yang terpantulkan terjadi untuk wilayah Surabaya," katanya.
Bergeser wilayah Bali dan Nusa Tenggara, cuaca berawan di wilayah Denpasar. Kemudian hujan dengan intensitas ringan di wilayah Mataram dan Kupang
Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memberikan prakiraan cuaca hari ini untuk wilayah di Indonesia.
- ASDP Imbau Pengguna Jasa Penyeberangan Mewaspadai Potensi Cuaca Ekstrem
- Musim Penghujan Dimulai, Awas Bencana Hidrometeorologi
- 5 Berita Terpopuler: Kekhawatiran Honorer K2 Terbukti, Data Seleksi Administrasi PPPK Sudah Keluar, Sikapi dengan Bijak
- Simak Prakiraan Cuaca BMKG Hari Ini, Jangan Lupa Bawa Payung, ya!
- Gempa M 5,4 di Pesisir Barat Lampung, BMKG Sebut Tidak Berpotensi Tsunami
- Ramalan Cuaca Hari Ini dari BMKG, Simak Selengkapnya