Ramalan Imlek Tahun Macan Air, Sektor Ini Siap-Siap Banjir Cuan

jpnn.com, JAKARTA - Tahun baru Imlek akan segera tiba. Tahun Kerbau Logam pun akan berganti dengan Macan Air tepat pada 1 Februari 2022.
Ahli Feng Shui Yulius Fang mengatakan ada sejumlah sektor yang diprediksi bagus peruntungannya di tahun ini.
"Di tahun ini, saya bagi dua semester ya (yang peruntungannya bagus untuk bisnis)," ujar Yulius Fang saat dihubungi JPNN.com, Minggu (30/1).
Masing-masing semester itu terdiri dari enam bulan.
Adapun sektor yang diprediksi bagus peruntungannya dari segi bisnis berasal dari elemen api, tanah, dan kayu.
Yulius Fang menjelaskan bidang elemen api terdiri dari sektor kuliner, restoran, entertainment, advertising, keuangan, pendidikan, asuransi penerbangan, alat listrik, electrical, dan fotografi.
Kemudian elemen tanah terdiri dari sektor properti, kontruksi, bisnis pangan, makanan, perbankan, dan grocery.
Elemen kayu terdiri dari sektor tekstil, bidang pakaian, kesehatan, perhutanan furnitur, lifestyle, bisnis yang dieceran, kurir, logistik, dan ekspedisi pegudangan.
Ahli Feng Shui Yulius Fang mengatakan ada sejumlah sektor yang diprediksi bagus peruntungannya di tahun Macan Air ini. Simak selengkanya
- Superchallenge Super Prix 2025 Segera Digelar, Berhadiah Miliaran Rupiah
- Tingkatkan Ekonomi Setelah Tsunami Selat Sunda, Istri Nelayan Produksi Aneka Olahan Laut
- Bisnis Franchise Otomotif Melonjak, Kualitas Peralatan & Suku Cadang Kuncinya
- Kembangkan Inovasi, Otoproject Meluncurkan Lini Aksesori Esensial Terbaru
- Bea Cukai Tual Kawal Perusahaan Ini Ekspor Produk Perikanan ke Hong Kong
- Ini Upaya Bea Cukai Kendari untuk Dorong Pengembangan Komoditas Berorientasi Ekspor