Ramalan Roy Kiyoshi Soal Nasib Rumah Tangga Venna Melinda dan Ferry Irawan, Tragis
jpnn.com, JAKARTA - Paranormal Roy Kiyoshi menyampaikan ramalan terkait kelanjutan rumah tangga Venna Melinda dan Ferry Irawan.
Dia meramal bahwa Venna Melinda dan Ferry Irawan bakal bercerai dalam waktu dekat.
"Akan ada perceraian yang sangat tragis," kata Roy Kiyoshi saat menjadi bintang tamu program Pagi-pagi Ambyar di Trans TV, Selasa (17/1).
Pria berusia 35 tahun itu sangat yakin Venna Melinda dan Ferry Irawan bakal berpisah.
Lagian, menurut Roy Kiyoshi, pasangan selebritas tersebut memang sebaiknya tidak bersama lagi.
"Dan lebih baik berpisah," imbuh Roy Kiyoshi.
Adapun rumah tangga Venna Melinda dan Ferry Irawan tengah jadi perbincangan netizen di media sosial.
Sebab, Venna Melinda melaporkan Ferry Irawan atas kasus dugaan KDRT ke Polda Jawa Timur.
Paranormal Roy Kiyoshi menyampaikan ramalan terkait kelanjutan rumah tangga Venna Melinda dan Ferry Irawan.
- 3 Berita Artis Terheboh: Ramalan Roy Kiyoshi, Nikita Mirzani Ditagih Rp 5 Miliar
- Ramalan Roy Kiyoshi di 2025, Sejumlah Artis Terlibat Kasus Pencucian Uang
- Roy Kiyoshi Ramal Tren Operasi Plastik Meningkat Tahun Ini
- Cerai dari Venna Melinda, Ferry Irawan: Saya Ingin Hidup Tenang
- Tanggapan Ferry Irawan Setelah Resmi Cerai dari Venna Melinda
- Setelah Proses Panjang, Venna Melinda Akhirnya Cerai dari Ferry Irawan