Rambah Bisnis Baru, JBA Indonesia Hadirkan Lelang Elektronik

Rambah Bisnis Baru, JBA Indonesia Hadirkan Lelang Elektronik
PT JBA Indonesia memperluas layanan bisnisnya dengan menghadirkan lelang elektronik pada Selasa (15/4). Foto: Dedi Sofian

jpnn.com, JAKARTA SELATAN - PT JBA Indonesia memperluas layanan bisnisnya dengan menghadirkan lelang elektronik pada Selasa (15/4).

Kehadiran lelang elektronik itu untuk memperluas cakupan yang selama ini fokus pada kendaraan bermotor.

Lelang elektronik yang dimulai perdana pada 5 Mei 2025 itu bisa dilakukan secara daring melalui kanal situs resmi JBA Indonesia.

“Lelang elektronik adalah langkah strategi JBA Indonesia untuk melakukan diversifikasi pada bisnis kami. Rencana target unit offer lelang elektronik adalah lebih dari 1.000 unit elektronik hingga akhir 2025,” kata Chief Operating Officer JBA Indonesia, Dey Gunawa di Jakarta, Selasa.

Menurut dia, semua unit elektronik yang akan dilelang ini masih berfokus pada laptop.

Nantinya, JBA Indonesia akan memberikan perincian mengenai detail pada perangkat itu.

Sehingga masyarakat yang ikut lelang tidak perlu khawatir saat menang lelang tersebut.

Menurut dia, lelang elektronik akan melelang lebih dari 75 laptop merek-merek ternama seperti Lenovo, HP, dan Dell.

PT JBA Indonesia memperluas layanan bisnisnya dengan menghadirkan lelang elektronik pada Selasa (15/4).

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News