Ramdan Mulai Jalani Fisioterapi

Tiga Hari Pascaoperasi Ganti Hati

Ramdan Mulai Jalani Fisioterapi
Ramdan Mulai Jalani Fisioterapi
Adapun kondisi sang ibu, Sulistyowati, hingga kemarin sudah sangat bagus. Bahkan, ibu guru di SDN 1 Gandusari, Trenggalek, itu sudah kuat duduk, makan bubur, dan menyisir rambutnya sendiri. "Kalau semakin kuat, mungkin besok siang (hari ini, Red) kami pindahkan ke ruang perawatan di Graha Amerta," kata Sjamsul.

Kemarin, Bambang juga sudah diizinkan menemui Sulistyowati. Pria itu membawakan dua benda pesanan sang istri, yakni sisir dan kacamata. Kepala SMPN 2 Tugu, Trenggalek, itu juga sempat menyisir rambut sang istri.

Kepada Bambang, Sulistyowati sempat menanyakan keadaan Ramdan. Maklum, selama tiga hari dirawat di ruang yang berdampingan dengan putranya itu, Sulistyowati hanya bisa mendengar suara dan teriakan-teriakan anak yang dia lahirkan pada 26 September 2007 tersebut.

"Saya beri tahu, sudah gerak-gerak, sudah sadar," kata Bambang ketika dihubungi Jawa Pos kemarin. Sebenarnya, seluruh kondisi Ramdan bisa dibaca dan dilihat dalam artikel dan foto-foto yang dimuat di Jawa Pos. Namun, meskipun setiap hari selalu membeli koran itu, Bambang memilih untuk tidak membawakan koran tersebut kepada sang istri. "Saya takut ada kumannya atau apa. Selama ini kan, kondisinya selalu steril. Biar nanti saja kalau sudah di kamar (Graha Amerta, Red), saya berikan semua," katanya.

SURABAYA - Kemajuan signifikan terus dialami oleh Ramdan Aldil Saputra, bocah yang Sabtu (24/4) lalu menjalani transplantasi hati di RSUD dr Soetomo.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News