Ramos Dicap jadi Biang Kegagalan Mesir di Piala Dunia 2018

jpnn.com, SAINT PETERSBURG - Pintu 16 Besar Piala Dunia 2018 nyaris tertutup buat Mesir. Andai di laga Rabu (20/6) malam nanti, Uruguay menang atas Arab Saudi, Mesir resmi tersingkir di Piala Dunia 2018.
Bayang-bayang kegagalan Mesir ini terjadi karena di partai kedua Grup A, Rabu (20/6) dini hari WIB, Mohamed Salah dkk kalah 1-3 dari Rusia. Sebelumnya, di partai pertama, Mesir keok 0-1 dari Uruguay.
Setelah kekalahan atas Rusia itu, beragam reaksi dari fan Mesir bermunculan. Salah satunya adalah kometar fan Mesir yang menyalahkan bek Real Madrid, Sergio Ramos.
I somehow blame Sergio Ramos for all of this #RUSEGY pic.twitter.com/RabepD45tf — ?Koketjo ? (@luciaralepobe) June 19, 2018
Ya, Ramos menjadi 'tersangka', penyebab cederanya Salah di final Liga Champions Kyiv 2018. Cedera bahu itu membuat Mohamed Salah harus melakoni penyembuhan dan pemulihan.
Saat Mesir turun di partai perdana Rusia 2018, Salah absen. Pemain Liverpool itu dianggap gagal menjadi inspirasi timnas, karena datang ke Piala Dunia 2018 dengan kondisi tidak 100 persen. (adk/jpnn)
Peluang Mesir lolos ke 16 Besar Piala Dunia 2018 nyaris tertutup usai kalah 1-3 dari tuan rumah Rusia.
Redaktur & Reporter : Adek
- Liverpool vs PSG: Apa Arti Tangisan Mohamed Salah?
- Liverpool vs Southampton 3-1, Mohamed Salah Cetak 2 Gol
- Lubang Sama
- Peluang Salah Memenangkan Ballon d’Or Lebih Besar jika Liverpool Juara
- Liverpool Hajar Manchester City, Mohamed Salah Menorehkan 6 Rekor
- Ulang Tahun Ke-38, Raffi Ahmad Pengin ke Mesir untuk Lakukan Ini