Ramos Ditendang ke MU, Madrid Bidik Bek Arsenal

jpnn.com - MADRID- Real Madrid dikabarkan sudah mulai enggan menghalangi kepergian Sergio Ramos. Saat ini, bek yang menjabat sebagai wakil kapten tersebut menjadi incaran Sergio Ramos.
Madrid pun sudah mencari pemain yang bisa menggantikan peran bek timnas Spanyol tersebut. Pilihan raksasa La Liga berjuluk Los Merengues tersebut jatuh pada Laurent Koscielny.
Laman Daily Mirror, Kamis (25/6) menulis, Madrid menjadikan bek andalan Arsenal itu sebagai bidikan utama pengganti Ramos. Madrid pun sudah menganggarkan dana jumbo demi mendapatkan Koscielny.
Daily Mirror menulis, Madrid siap menggelontorkan dana sebesar 29 juta Euro atau sekitar Rp 435 miliar (Euro= Rp 15.000). Bek asal Prancis itu diyakini mampu menggalang kekuatan lini belakang jika Ramos pergi.
Sebelumnya, pelatih Rafael Benitez juga sudah dikabarkan menjadikan Koscielny sebagai target utama. (jos/jpnn)
MADRID- Real Madrid dikabarkan sudah mulai enggan menghalangi kepergian Sergio Ramos. Saat ini, bek yang menjabat sebagai wakil kapten tersebut menjadi
- Bek Dewa United Pengin Menang di 5 Laga Sisa
- Liga Spanyol: Menang 1-0 dari Mallorca, Barcelona Makin Kukuh di Puncak Klasemen Sementara
- Getafe vs Real Madrid: Los Blancos Tanpa Mbappe & Mendy
- Deretan Bintang yang Absen di Sudirman Cup 2025
- Buat 40 Tembakan, Barcelona Menjauh dari Real Madrid
- MotoGP 2025: Aprilia Tunjuk Pembalap Pengganti Jorge Martin di Spanyol