Rampo: Jangan Halangi SBY Jadi Ketum Demokrat

Rampo: Jangan Halangi SBY Jadi Ketum Demokrat
Rampo: Jangan Halangi SBY Jadi Ketum Demokrat

jpnn.com - JAKARTA - Ketokohan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di Partai Demokrat masih tidak tertandingi. Apalagi setelah berkaca pada upaya SBY dalam memuluskan Perppu Pilkada. SBY menemui dua unsur yang berseteru, setelah menemui Presiden Jokowi. SBY juga membuat Ketua Umum PAN, Golkar, dan Gerindra sowan ke kediaman SBY di Cikeas.

"Ketokohan, integritas, kompetensi dan magnetik Pak SBY itu belum ada duanya di PD. Jangankan level PD, di nasional saja SBY masih terkuat," kata Wasekjen DPP Demokrat, Ramadhan Pohan, Senin (22/12).

"Siapa pun monggo running, tapi tolong, jangan hambat dan halangi Pak SBY maju Ketum," kata pria yang karib disapa Rampo ini.

Ramadhan mengingatkan, jika sebuah regenerasi yang dilakukan bisa menghancurkan partai, maka regenerasi itu tidak perlu diterapkan. (ysa/rmo/jpnn)


JAKARTA - Ketokohan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di Partai Demokrat masih tidak tertandingi. Apalagi setelah berkaca pada upaya SBY dalam memuluskan


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News