Rampung dalam 29 Jam 26 Menit 51 Detik, Pengerjaan HPK 2 di IKN Raih Rekor MURI
jpnn.com - JAKARTA - Proyek hunian pekerja kontruksi atau HPK tahap 2 di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur, meraih rekor Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) setelah proses toping off bangunan empat lantai itu diselesaikan dalam waktu singkat, yakni 29 jam 26 menit 51 detik.
Pengerjaan HPK tahap 2 dengan teknologi terkini itu diawasi oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat yang menggandeng PT Adhi Karya dan Adhi Persada Gedung.
Pembangunan itu menggunakan material Sandiwch Panel EPS yang diproduksi PT Alsun Suksesindo, produsen panel terbaik di Indonesia yang berada di Bekasi Timur.
Toping off mengacu pada pemasangan pada bagian akhir struktur atau penyelesaian atap pada sebuah bangunan.
Hal itu menandakan bahwa struktur telah mencapai ketinggian maksimum, meskipun bukan berarti proyek telah benar-benar selesai.
Dalam melakukan toping off, Kementerian PUPR menggunakan bantuan Mobox atau Mobile Box.
Perlu diketahui, Mobox adalah sistem kontruksi modular yang dikembangkan menggunakan komponen-kompunen baja yang dapat dikombinasikan dengan material lain.
"HPK Tahap II berhasil mendapat Rekor MURI Topping Off Bangunan empat lantai dalam waktu 29 jam 26 menit 51 detik saja,” ucap Direktur Jenderal Perumahan Kementerian PUPR Iwan Suprijanto dalam keterangannya, Rabu (31/7).
Iwan berharap penghargaan dari MURI ini dapat memberi semangat bagi para pekerja konstruksi membangun berbagai infrastruktur di IKN.
Direktur PT Alsun Suksesindo Rudy Kesuma menjelaskan bahwa material yang digunakan untuk membangun HPK tahap 2 adalah Sandwich Panel EPS, sebuah bahan berkualitas tinggi untuk meredam panas dan suara.
Proyek hunian pekerja kontruksi atau HPK tahap 2 di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur, meraih rekor Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI).
- Prabowo Lantik Pak Basuki Sebagai Kepala Otorita IKN
- Prabowo Beri Tugas Khusus untuk Basuki Hadimuljono
- Menhum Sebut Jakarta Masih Tetap Ibu Kota Negara, Pindah ke IKN Kapan?
- Iswar Membayangkan Kota Semarang jadi Pusat Pengembangan Ekonomi Jawa, Ini Alasannya
- SIG Tangkap Peluang Pertumbuhan Industri Semen dari Program 3 Juta Rumah
- Prospek Cerah Industri Semen Indonesia di Tengah Pemulihan Ekonomi