Rangkaian Acara AMI Awards 2009 Siap Digelar
Malam Puncak Dimajukan Sehari
"Dari lima besar yang mereka pilih, kami akan kirimkan kembali ke Anggota Swara (yang punya hak memilih), untuk menentukan siapa yang berhak memenangkan setiap kategori," ujar Tantowi Yahya, owner sekaligus Ketua Umum kepengurusan AMI Awards periode 2006-2010, dalam rilis sebelumnya tersebut.
Seperti dijelaskan Tantowi pula, sistem penilaian yang dipakai adalah tetap sistem Academy, di mana salah satu penggunanya adalah NARAS (National Academy of Recording Arts and Sciences), untuk ajang Grammy Awards. Melalui sistem itulah, untuk AMI Awards, terdapat Anggota Swara yang jumlahnya 200 orang dan mendapat sertifikasi untuk menentukan pilihannya.
"Mereka akan kami seleksi setiap tahunnya. Jika tidak produktif dan tidak reaktif, mereka akan kita gantikan (dengan) yang baru," papar Tantowi lagi, sembari menjelaskan bahwa keanggotaan itu antara lain terdiri dari musisi, budayawan dan pengamat musik, yang satu sama lain saling tidak mengenal dan identitasnya sangat dirahasiakan.
Seperti ditambahkan pula oleh Rito, secara sederhana, rangkaian awarding AMI ini berjalan melalui beberapa proses. "Pertama, pihak AMI menerima semua produk rekaman yang sah menurut masa edarnya (tanpa dipungut bayaran)," jelasnya. Lantas, katanya, AMI kemudian membentuk Tim Kategorisasi untuk memasukkan tiap entry sesuai genre, lalu membagikan Formulir Usulan Nominasi kepada anggota AMI untuk memilih lima nominasi di tiap kategori, sebelum terakhir membagikan Formulir Usulan Awarding kepada Anggota Swara AMI untuk memilih satu penerima piala AMI. (ito/JPNN)
JAKARTA - Acara prestisius tahunan di dunia musik tanah air, berupa penganugerahan penghargaan atau yang akrab dikenal sebagai AMI Awards, kembali
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Dukungan UMKM Turut Sukseskan Fan Concert Eksklusif Lisa di Jakarta
- Shin Tae-yong Saksikan Konser Dua Dekade Kotak
- Sidang Putusan Perceraian Kembali Ditunda, Pengacara Kimberly Ryder Bilang Begini
- Baim Wong Dukung Peluncuran Brand Tas Brik di Jakarta
- Edward Akbar Hadir di Ultah Anak, Kubu Kimberly Ryder: Komunikasi Tetap Terjalin
- Lucky Hakim: Dukungan Publik Adalah Amanah untuk Perubahan Indramayu