Update Peringkat FIFA, Timnas Indonesia Turun 1 Tingkat

Update Peringkat FIFA, Timnas Indonesia Turun 1 Tingkat
Arsip foto - Pesepak bola Timnas Indonesia Thom Jan Haye (kanan) berselebrasi dengan rekannya usai mencetak gol ke gawang Timnas Filipina dalam laga lanjutan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Selasa (11/6/2024). (ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/rwa/aa.)

Tim Merah Putih masih berpeluang lebar untuk menambah poin dan menaikkan peringkat pada tahun ini ketika melakoni laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada November.

Pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di November, Jay Idzes dan kawan-kawan dijadwalkan akan melakoni laga kandang menghadapi Jepang di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta pada 15 November.

Kemudian, menjamu Arab Saudi di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta pada 19 November.

Saat ini, juara Piala Dunia 2022, Argentina, masih bertahan di puncak ranking FIFA dengan meraih total 1883,5 poin. Peringkat kedua ditempati Prancis dengan 1859, 85 poin.

Diikuti juara Piala Eropa 2024, Spanyol, yang berada di peringkat ketiga dengan mengoleksi 1844,33 poin. (antara/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:

Berikut update peringkat FIFA, Timnas Indonesia turun peringkat. Namun, ada peluang menambah poin dan menaikkan peringkat pada tahun ini.


Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News