Rano Karno: Merdeka Bukan Berarti Harus Menang
![Rano Karno: Merdeka Bukan Berarti Harus Menang](https://cloud.jpnn.com/photo/image_not_found.jpg)
jpnn.com - SERANG – Usia Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) sudah 69 tahun. Di usia yang ke-69 tersebut, Indonesia sudah dikatakan cukup dewasa. Namun demikian, hal itu belum cukup.
Karena meski sudah merdeka dan telah menginjak usia ke-69, Indonesia belum bisa jadi pemenang. Hal itu dikatakan Pelaksana Tugas (Plt) Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten Rano Karno, Minggu (17/8)
Menurutnya, memang benar Indonesia sudah merdeka sejak tahun 1945. Bahkan usia kemerdekaannya sekarang sudah mulai menginjak usia dewasa. Tapi hal itu belum mewujudkan bahwa Indonesia bisa bersaing dan menjadi pemenang dengan Negara lainnya dalam konteks global.
”Dalam sambutan kan saya sudah bilang, kita sudah merdeka tapi bukan berarti kita harus menang,” tuturnya.
Lebih dari itu, Rano mengingatkan para generasi muda, harus dapat lebih waspada dalam menghadapi tantangan global di masa yang akan datang. Karena dengan meningkatkan kewaspadaan tersebut, generasi muda tentu akan dapat bersaing di masa depan.
Dan Indonesia akan mempunyai generasi muda yang mampu bersaing yang akan membawa Indonesia ke arah lebih baik di masa depan. (mg08)
SERANG – Usia Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) sudah 69 tahun. Di usia yang ke-69 tersebut, Indonesia sudah dikatakan cukup dewasa.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Miras Racikan di Cianjur Tewaskan Anak di Bawah Umur
- Dukung Keberagaman Budaya, Dairy Champ Hadirkan Atraksi Naga 40 Meter di Cap Go Meh
- Jadi Tersangka, Sopir Truk Kecelakaan Maut GT Ciawi Ditahan
- Nelayan Hilang Setelah Terjatuh dari Perahu di Perairan Buton Selatan, Tim SAR Bergerak
- Kapolda Sumut Bantu Pengobatan Bocah Perempuan Korban Penganiayaan di Nias Selatan
- Transformasi Kota Cilegon di Bawah Kepemimpinan Helldy