Rano Karno Prediksi Si Doel The Movie Capai 5 Juta Penonton
jpnn.com, JAKARTA - Rano Karno tak menyangka kehadiran film Si Doel The Movie dinantikan banyak orang. Terbukti, saat diputar perdana di Belanda, ribuan penonton datang untuk menyaksikan film tersebut.
Sayangnya tak semua penonton bisa menyaksikan film tersebut saat diputar di Belanda karena terbatasnya kapasitas tempat.
"Jujur dari awal kami nggak nyangka akan seantusias ini mereka yang ada di Belanda. Kemarin udah lebih dari seribu email yang masuk, undangannya kan dikirim via email, sedangkan kapasitas di sana hanya 700-an penonton," ujar Rano.
Tak ingin mengecewakan mereka yang sudah datang dan tak bisa masuk ke dalam, Rano Cs lantas menyapa para penggemar di luar studio.
"Ya udah kami salamin mereka yang ada di luar, karena nggak mungkin film diputer dua kali di sana, karena izinnya cuma sekali putar, nggak bisa sembarangan di sana," jelas Rano.
Melihat kesuksesan premiere film Si Doel The Movie di Belanda, Rano optimistis penonton di Indonesia bakal membludak.
"Saya nggak mau takabur juga ya atau targetin berapa banyak penonton. Untuk 5 juta penonton bahasanya udah kebayang ya kalau lihat antusias kemarin. Mudah-mudahan ya," harap Rano.(chi/jpnn)
Melihat kesuksesan premiere film Si Doel The Movie di Belanda, Rano Karno optimistis penonton di Indonesia bakal membludak.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Dapat Dukungan dari Ibu Sinta Nuriyah, Pramono: Doa Beliau Luar Biasa
- 7 Politikus KIM Plus Membelot, Siap Memenangkan Pram-Doel di Dapil Masing-Masing
- LSI Denny JA Rilis Survei Pilgub Jakarta, Jateng dan Jatim, Begini Hasilnya
- BPS Sebut IPM Banten Meningkat di Era Rano Karno, Ridwan Kamil Salah Data
- Paslon Pramono-Rano Kritik Pernyataan Suwono soal Janda Kaya Nikahi Pemuda Pengangguran
- Ridwan Kamil dan Rano Karno Debat Sengit, Sindir-sindiran soal Hasil Kerja Nyata