Rano Karno-Zaki Makin Mesra, Persiapan Pilkada Banten?

jpnn.com, JAKARTA - Anggota Komisi X DPR RI Rano Karno bersama Bupati Kabupaten Tangerang Ahmed Zaki kembali memperlihatkan kemesraannya saat acara pelantikan Pengurus Bola Basket (Perbasi) Provinsi Banten.
Rano Karno mengatakan secara khusus datang untuk mendukung Ahmed Zaki yang dilantik sebagai Ketua Perbasi Provinsi Banten.
"Saya ini kan Komisi X DPR RI Dapil Tangerang Raya, jadi mendukung sekali Bang Zaki menjadi Ketua Perbasi," kata Rano Karno di GOR Tangerang, Senin (21/11).
Selain itu, Rano Karno pun mengaku mendukung Zaki dalam bidang politik.
"Kami ini kan seperti saudara ya, apalagi saya Komisi X DPR RI jadi sering komunikasi apapun lah," kata Rano.
Sementara, Ahmed Zaki mengatakan Rano Karno adalah kakak lakinya. Dia juga menunjukkan keakraban saat mengatakan hal tersebut.
"Soal Pilkada Banten, ini bukan apa-apa. Ini kan (Rano Karno, red) abang kita," Kata Zaki sambil memeluk Rano Karno disambut tawa keduanya di hadapan awak media.
Sebelumnya momen kebersamaan Rano Karno dan Ahmed Zaki juga terlihat saat keduanya satu mobil dalam acara Festival Cengkok, di Kabupaten Tangerang, Minggu (31/7).
Anggota Komisi X DPR RI Rano Karno bersama Bupati Tangerang Ahmed Zaki kembali memperlihatkan kemesraannya saat acara pelantikan Perbasi Banten
- Layanan Jantung Bethsaida Healthcare Jadi Destinasi Wisata Medis di Banten
- Oknum Anggota DPRD Banten Ditangkap Terkait Penipuan Cek Kosong, Begini Kronologinya
- 9 Daerah Siap Gelar PSU Pilkada, Ini Pesan dan Harapan Wamendagri Ribka
- Mengenang Titiek Puspa, Rano Karno Sebut Pernah Main Film Bareng
- Motor Dinas Polisi Dicuri di Parkiran Masjid, Motif Pelaku Dibilang Unik
- Ada Kabar Pilkada Banggai Bakal Rusuh, Masyarakat Diimbau Jangan Termakan Isu