Rapat Bareng Budi Arie, Firnando Minta Syarat Mendirikan Koperasi Dievaluasi

Rapat Bareng Budi Arie, Firnando Minta Syarat Mendirikan Koperasi Dievaluasi
Anggota Komisi VI DPR RI Firnando H Ganinduto. Source for jpnn

Firnando dalam rapat kemudian mengingatkan dasar pembentukan koperasi itu demi rakyat kecil dan modal awal Rp 500 juta begitu memberatkan masyarakat.

"Ini, kan, bicara ekonomi kerakyatan. Kalau misalnya yang menengah ke atas, ya, bicara bank begitu, kan," lanjutnya.

Firnando pun meminta Budi Arie selaku Menteri Koperasi mempertimbangkan soal modal awal pembentukan koperasi cabang yang menjadi aspirasi dari konstituen.

"Sebab, ini dari konstituen saya, jadi mohon dipertimbangkan masalah ini, karena ini penting bagi masyarakat Indonesia," kata. (ast/jpnn)

Anggota Komisi VI DPR RI Firnando H Ganinduto menganggap syarat membuka koperasi cabang memberatkan rakyat.


Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Aristo Setiawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News