Rapat Pengusulan Pj Gubernur Baru, Nama Heru Budi Tak Diajukan KIMPlus
jpnn.com, JAKARTA - Nama Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi hanya diusulkan satu fraksi DPRD DKI, saat rapat pengusulan nama Pj Gubernur selanjutnya.
Nama Heru Budi hanya diusulkan oleh PDI Perjuangan, sementara fraksi lain yang diketahui merupakan Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus, sama sekali tak mengusulkan Heru.
“Kami mengusulkan Dr. Teguh Setyabudi, Komjen Purn Rudi Sufahriyadi, Dr. Akmal Malik,” ucap Anggota Fraksi PKS (KIM Plus) Ismail dalam rapat tersebut, Jumat (13/9).
Dalam rapat pimpinan gabungan di DPRD DKI Jakarta itu dimunculkan sejumlah nama yakni Dr. Teguh Setyabudi, Komjen Purn Rudi Sufahriyadi, Dr. Akmal Malik, Drs. Heru Budi Hartono, Joko Agus Setiyon, dan Dr. Marullah Matali.
Nama terbanyak yang diajukan yaitu Dirjen Dukcapil Kemendagri Teguh Setyabudi, yang mendapatkan usulan dari 8 fraksi.
Lalu, Pj Gubernur Kalimantan Timur Akmal Malik mendapatkan dukungan dari 7 fraksi. Kemudian, Plt Sekjen Kemendagri Komjenpol Tomsi Tohir juga memperoleh 7 suara.
Sedangkan Heru Budi Hartono hanya mendapatkan usulan dari 1 fraksi yang membuat namanya tak bisa diajukan ke Kemendagri.
Berikut rincian nama-nqma yang diajukan 9 fraksi di DPRD DKI:
Nama Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi hanya diusulkan 1 fraksi DPRD DKI saat rapat pengusulan nama Pj Gubernur selanjutnya.
- Pramono Dinilai Samarkan Dukungan PDIP dan Megawati karena Faktor Ahok
- Survei Polling Institute: PDI-P Berpotensi Keok di Jabar XI
- DPR Dukung Penuh Menko Polkam Lindungi Pelajar dari Judi Online
- Calon PDIP Kalah di SMS, Yoshua: Efek Maruarar Sirait Pindah ke Gerindra
- Debat Pamungkas, Andika Singgung 3,37 Juta Rakyat Miskin di Jateng
- Hasto PDIP Sebut Kedekatan Anies dengan Pram-Doel Akibat Demokrasi yang Dikebiri