Rapatkan Barisan, Sukarelawan Hendra Hartarto Bertekad Menang dengan Cara Bersih
jpnn.com, JAKARTA - Sukarelawan Sobat Bang Hendra menggelar konsolidasi untuk memperkuat dukungan kepada politikus Partai Demokrat Hendra Hartanto yang maju sebagai calon anggota DPR RI di Dapil DKI Jakarta 2.
Pertemuan dihadiri tim inti dari setiap kecamatan dan kelurahan di Jakarta Pusat dan Jakarta Selatan.
Pertemuan ini dilakukan untuk memperkuat pondasi tim dalam memperkenalkan Figur Hendra Hartanto di masyarakat sebagai perwakilan alternatif dari kelompok muda pada Pileg 2024.
Juru bicara sukarelawan Sobat Bang Hendra (SBH) LM Rusdiansyah mengatakan selain memperkuat pondasi tim, pertemuan hari ini dilakukan untuk membekali tim dengan pengetahuan tentang aturan kampanye.
"Kami ingin seluruh Tim SBH lebih memahami aturan main secara baik dan benar serta kami ingin Hendra Hartanto dikenal oleh masyarakat dan terpilih sebagai anggota DPR RI pada Pemilu 2024 melalui proses yang baik," ujarnya saat memberikan keterangan Pers dalam kegiatan Pembekalan dan Penguatan Tim Pemenangan Hendra Hartanto di The Akmani Hotel.
Dyan sapaan akrab LM Rusdiansyah mengungkapkan bahwa para sukarelawan ini berasal dari berbagai unsur masyarakat yang menginginkan kursi perwakilan Jakarta di DPR RI periode mendatang diisi anak muda visioner.
Apalagi, Hendra Hartanto berasal dari keluarga buruh pabrik yang memiliki garis keturunan Betawi dan Klaten.
"Berdasarkan analisa, pemilih DKI Jakarta saat ini lebih banyak menginginkan adanya wajah baru dari kalangan muda yang tampil dan bisa dipilih oleh masyarakat sebagai wakilnya di DPR RI," ungkapnya.
Sukarelawan Sobat Bang Hendra menggelar konsolidasi untuk memperkuat dukungan kepada politikus Partai Demokrat Hendra Hartanto, caleg DPR RI dari Dapil Jakarta
- Video Aplikasi Curhat Banjir Olok-olokan Warganet, Ridwan Kamil: Jangan Sepelekan Stres
- Sukarelawan Barisan Luthfi Bergerak Pekalongan Deklarasi Dukung Luthfi-Yasin
- Prakiraan Cuaca Hari Ini di Jakarta, Hujan Mulai Siang
- Sukarelawan Harap Pram dan Doel Hidupkan Kembali Budaya Asli Betawi
- KOPAJA RK1 Sebut Ridwan Kamil Paling Layak Pimpin Jakarta
- Menhum Sebut Jakarta Masih Tetap Ibu Kota Negara, Pindah ke IKN Kapan?