Rapim Polri Dibuka Jokowi, Budi Gunawan Kirim Surat Sakit

jpnn.com - JAKARTA - Polri hari ini (3/3) menggelar rapat pimpinan (rapim) di auditorium Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK), Jakarta Selatan. Namun, Kepala Lembaga Pendidikan Kepolisian, Komisaris Jenderal Budi Gunawan tak hadir dalam rapim yang dibuka langsung oleh Presiden Joko Widodo itu.
Lantas, ke manakah Budi yang dijerat Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sebagai tersangka kasus dugaan korupsi? Wakapolri Komjen Badrodin Haiti mengungkapkan bahwa BG -inisial untuk Budi Gunawan- sedang sakit.
"Tidak hadir. Lagi di rumah sakit," kata Badrodin di sela-sela Rapim Polri di PTIK, Jakarta, Selasa (3/3).
Namun, Badrodin mengaku tidak tahu sakit apa yang diderita mantan ajudan Presiden RI kelima Megawati Soekarnoputri itu. "Tidak tahu. Kemungkinan di rumah sakit," katanya.
Badrodin menegaskan, yang pasti ketidakhadiran BG itu sepengetahuan Polri. Sebab, BG mengirimkan surat keterangan sakit kepada Polri.(boy/jpnn)
JAKARTA - Polri hari ini (3/3) menggelar rapat pimpinan (rapim) di auditorium Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK), Jakarta Selatan. Namun, Kepala
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi
- Menyambut Thudong 2025 di PIK Bukan Ritual Semata, Melainkan Pengalaman Jiwa
- Yohanes Bayu Tri Susanto Jadi Pengusaha Sukses yang Rendah Hati
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?