Rapimnas di Babel, SMSI Undang Kapolri Jenderal Tito
jpnn.com, BABEL - Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) akan menggelar Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung selama dua hari yakni 10-12 Oktober 2017.
Sekjen SMSI Firdaus mengatakan, dalam forum Rapimnas akan dibahas isu-isu strategis terkait perkembangan media siber dan sinergi pembangunan nasional.
"Ada berbagai tema kita siapkan, di antara terkait perkembangan media siber, ekonomi, demokrasi dan yang terpenting adalah soal pendataan dan verifikasi media siber," kata Firdaus, Senin (9/10).
Selain itu, akan hadir sejumlah tokoh pers nasional yang akan memberikan sumbangsih pemikiran dalam forum Rapimnas.
"Ada pak Dahlan Iskan, Chairul Tanjung, juga Kapolri Tito Karnavian dan nara sumber lainnya yang berkompeten dibidangnya kita undang,"kataya.
Forum Rapimnas akan diikuti oleh pengurus pusat SMSI dan SMSI Provinsi se Indonesia.
"Ada juga agenda pelantikan pengurus SMSI Provinsi Bangka Belitung dan suksesi HPN 2018," pungkas Firdaus. (jpnn)
Sekjen SMSI Firdaus mengatakan, dalam forum Rapimnas akan dibahas isu-isu strategis terkait perkembangan media siber
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Forum Pemred SMSI Gelar Diskusi Membedah Solusi Kemacetan yang Merugikan Masyarakat
- AKBP Reza Chairul Peringatkan Oknum Anggota Ormas Penganiaya Wartawan, Tegas!
- Kantongi Identitas Penganiaya Wartawan di Madina, Kombes Hadi: Menyerahkan Diri Saja
- Mensos Risma Apresiasi Kontribusi Nyata SMSI Membangun Kesejahteraan Masyarakat
- Hoaks Tak Pandang Kalangan, Ketum SMSI Dorong Penguatan UU ITE dan UU Pers
- Rizky Febian Bikin Histeris Penonton Gebyar Pesona HPN 2019