Rasain! Begal Mengerikan Ini Akhirnya Diringkus, Ini Fotonya...
jpnn.com - BATAM - Tedi Anggoro, 24, tersangka pencurian kendaraan bermotor akhirnya berhasil diringkus jajaran Polresta Bandarlampung, Senin (11/7). Warga Jalan P. Emir M. Noor, Bandarlampung itu ditangkap di wilayah Jalan MS Salim Batu Bara, Kupang, Telukbetung, Bandarlampung.
Kasatreskrim Kompol Dery Agung Wijaya mengatakan, modus tersangka dengan cara berkeliling mencari target pengendara sepeda motor kemudian memepet dan mengancam korban.
“Pelaku berjumlah dua orang berkeliling mencari target. Setelah korban lengah, pelaku memepet korban dan mengancam korban dengan senjata tajam kemudian mengambil paksa motor korban. Untuk rekan pelaku berinisial M masih dalam pengejaran petugas,“ terang Dery, seperti dikutip dari Radar Lampung (Jawa Pos Group),
Hasil pengembangan petugas, para tersangka diduga telah melakukan aksi lebih dari lima Tempat Kajadian Perkara (TKP) di wilayah Bandar Lampung. Aksi terakhir para tersangka dilakukan pada 21 Mei 2016. Mereka berhasil mengambil sepeda motor milik Saiful Anwar, warga Sukadanaham, Bandarlampung.
Tedi mengaku sepeda motor hasil curian dijualnya berbagai wilayah di Bandar Lampung. “Saya baru pertama kali melakukannya, itu pun di ajak oleh teman saya. Hasil dari curian motor kami dijual di berbagai tempat dengan harga 2 juta dan hasilnya kami bagi dua. Uangnya saya gunakan untuk keperluan sehari-hari dan berfoya-foya,” katanya.
Pihak kepolisian berhasil menyita barang bukti berupa satu unit sepeda motor. Akibat perbuatannya, polisi menjerat tersangka dengan Pasal 365 KUHP tentang pencurian dengan ancaman penjara dua belas tahun. (cw11/adi/ray/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 5 Pengeroyok Dudung SP Ditangkap, Ternyata Ini Motifnya
- Cuma Bayar Rp 15 Ribu Bisa Menonton Video Porno Sepuasnya
- Hamil, Mahasiswi Kebidanan Ini Aborsi Sendiri
- Komplotan Pencuri Spesialis Minimarket Ditangkap Polisi
- Tangkap Pelaku Penculikan Lansia di Muaro Jambi, Polisi Temukan Senjata Airsoft
- Melawan Begal, SY Dibacok di Leher, Pelaku Beraksi di Jakarta Timur