Rasain, Pengendara Mobil Mewah Ini Ditilang Lantaran Buat Aksi Berbahaya di Depan Polisi
jpnn.com - Melalukan aksi drift saat mengendarai supercar tidak bisa dilakukan di mana saja. Apalagi di tengah jalan yang lalu lintasnya cukup ramai.
Hal itulah yang dilakukan pengendara pria bernama Sharad Khemka. Pria yang mengendarai Ferrari California GT itu nekat melakukan aksi ngepot di aspal di jalan raya umum.
Dikutip dari laman Cartoq, Rabu (19/8), aksi menantang maut itu terjadi di daerah Gangga Barrage, Kanpur, India.
Orang-orang pun merekam aksi nge-drift-nya. Di lokasi tersebut tampak ada mobil polisi terparkir dan polisi yang berdiri di dekatnya.
Hanya saja waktu itu si pemilik Ferrari tak langsung ditilang. Setelah video itu viral menerima pengaduan, barulah polisi bertindak.
Pengemudi Ferrari California GT itu ditangkap di rumahnya. Polisi juga membawa supercar asal Italia itu.
Sharad Khemkar didakwa melakukan beberapa pelanggaran seperti membahayakan nyawa orang lain, memblokir jalan, dan banyak pelanggaran lainnya berdasarkan Undang-Undang Epidemi. (ddy/jpnn)
Polisi menindak tegas pengendara mobil mewah Ferrari California GT yang melakukan aksi berbahaya di jalan raya dengan lalu lintas padat.
- Telkomsel Gelar Program Poin Gembira Festival, Hadiahnya Menggiurkan
- Lisa Blackpink Tiba di Jakarta, Dijemput Mobil Mewah, Harganya Gak Main-Main
- Hari Pertama Operasi Zebra Semeru 2024, Polres Situbondo Tilang 30 Pengendara
- Dicecar Soal Jet Pribadi, Sandra Dewi Tegaskan Hal Ini
- Bentley Mulliner Terbaru Dapat Pilihan Plug-in Hybrid
- Xiaomi Kembangkan SUV Listrik Terbaru, Disebut Mirip Ferrari Purosangue