Rasakan Sensasi Karaoke Ala Korea di Koin Noraebang Creativity Zone

jpnn.com, JAKARTA - Demam Korea masih digandrungi oleh masyarakat Indonesia sampai sekarang ini. Mulai dari style berbusana hingga gaya hidup ala Korea.
Selera musik dari Korea, juga memengaruhi telinga masyarakat Indonesia, tak terkecuali cara bernyanyi dan kebiasaannya.
Kalangan Muda Indonesia juga sedang ada tren noraebang atau dapat diartikan sebagai ruang lagu atau tempat karaoke.
Tren itu pun mendorong perusahaan asal Korea Selatan, Akssunun Hama Norebang menggandeng Masterpiece Management menghadirkan konsep hiburan coin norebang creativy Zone di Indonesia.
Pergeseran tren ini di Korea, yang sebelumnya karaoke keluarga menjadi karaoke anak-anak muda sudah terjadi 6 tahun belakangan saat boomingnya koin noraebang.
"Bagi mereka itu hiburannya menyanyi, enggak mau karaoke yang mahal, tetapi suasananya juga tenang," kata Kim, Senior Advisor Masterpiece Indonesia dalam keterangannya, Senin (29/1).
Founder dan CEO Akssunun Hama Noraebang Korea Selatan Lee Kyung Sup menambahkan, penduduk Indonesia yang lebih dari 270 juta jiwa itu menjadi magnet bagi pelaku bisnis di negara lain untuk melebarkan sayap bisnis.
"Saat ini, Akssunun Hama Noraeban tidak hanya ada di Korea Selatan, tetapi di New Zealand, Australia, Filipina, dan Kanada," tutur Lee Kyung Sup.
Masterpiece digandeng perusahaan asal Korea, menghadirkan Koin Noraebang Creativity Zone di Indonesia.
- Heboh Penikaman di Karaoke See You Rohil, 2 Orang Tewas, Satunya Polisi
- Polisi Selidiki Dugaan Prostitusi di Balik Striptis Mansion Executive Karaoke Semarang
- Bioskop Dilarang Putar Film Saat Berbuka Puasa dan Tarawih, Panti Pijat Harus Tutup
- Eh, Ada Tempat Karaoke di Semarang Menyuguhkan Striptis
- Zen Karaoke & Lounge Thamrin, Hadirkan Sarana Hiburan Terlengkap
- THM Hawaii Bantah Terlibat Kematian IA, Sebut Korban Datang Sudah dalam Keadaan Mabuk