Ratna Sarumpaet tak mau Diperiksa Bawaslu?

jpnn.com, JAKARTA - Ratna Sarumpaet sempat dilaporkan sejumlah pihak ke Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) karena dianggap melakukan kampanye hitam terkait penyebaran kabar bohong.
Rencananya, hari ini, Senin (24/10) Ratna diperiksa oleh Bawaslu di Polda Metro Jaya.
Namun, karena masih dalam keadaan sakit, Ratna menolak dilakukan pemeriksaan.
"Dia tidak mau diperiksa Bawaslu, karena sakit,” ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono saat dikonfirmasi, Rabu (24/10).
Dikonfirmasi terpisah, kuasa hukum Ratna, Insank Nasruddin membenarkan soal kliennya yang tak bisa dimintai keterangan oleh Bawaslu karena sakit.
"Tentu jika dalam kondisi sakit tidak bisa dilakukan pemeriksaan," kata Insank. (cuy/jpnn)
Ratna Sarumpaet hari ini dijadwalkan diperiksa atas laporan sejumlah pihak ke Bawaslu.
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan
- Politik Uang PSU Pilkada Serang, Gakkumdu Sita Duit Sebanyak Ini
- Bawaslu Temukan Logistik PSU Masih Belum Lengkap di Serang
- Dugaan Kecurangan, Tiga Kepala Desa Kabupaten Banggai Dilaporkan ke Bawaslu
- Bawaslu Konsisten Mengawal Demokrasi
- Menjelang PSU, Calon Bupati Parimo Nizar Rahmatu Dilaporkan ke Bawaslu
- Paslon dari Barito Utara Ini Disorot, KPU dan Bawaslu Diminta Bergerak