Ratu Dangdut Goyang Kayang akhirnya Masuk Penjara
jpnn.com - SURABAYA - Putri Pratiwi Vinata, penyanyi dangdut yang dikenal dengan goyang kayang, tak bisa lagi menghindar dari penjara. Tim Kejaksaan Agung (Kejagung) bersama intelijen Kejati Jatim dan tim Kejari Surabaya berhasil menangkap terpidana kasus narkoba tersebut.
Perempuan 31 tahun itu ditangkap di Jalan Dukuh Kupang XIII No 1 kemarin petang (16/2). Tim jaksa berhasil menemukan Putri pada pukul 16.35.
Vinata langsung digelandang ke Kejati Jatim. Di gedung tersebut, dia menunggu proses eksekusi yang dilakukan tim Kejari Malang.
''Dia akan dieksekusi ke Malang sesuai dengan locus delicti (lokasi kejadian),'' kata Kasipenkum Kejati Jatim Romy Arizyanto.
Selanjutnya, Putri bakal menjalani pidana sesuai dengan vonis yang dijatuhkan hakim Mahkamah Agung (MA). Dikurangi masa hukuman yang dijalani sebelumnya.
(BACA: Buronan 2 Tahun, Ratu Goyang Kayang Dijebloskan ke Penjara ini)
Putri tidak dapat menghindar dari proses eksekusi. Sebab, putusan MA ada sejak lama. Dalam putusan tersebut, dia dipidana penjara selama 6 tahun 6 bulan. Hakim juga mewajibkan dia membayar denda Rp 1 miliar. Putri terjerat hukuman berat karena ketahuan membawa sabu-sabu. Obat terlarang itu rencananya akan dikonsumsinya dalam pesta di sebuah hotel, Malang. (may/c19/ady/flo/jpnn)
SURABAYA - Putri Pratiwi Vinata, penyanyi dangdut yang dikenal dengan goyang kayang, tak bisa lagi menghindar dari penjara. Tim Kejaksaan Agung
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Akui Belum Move On dari Mantan Istrinya, Ardhito Pramono: Gue Tetap Bisa Berkarya
- Ayus dan Nissa Sabyan Nikah, Ririe Fairus Mengaku Lega
- Film Salah Santet Hadirkan Drama Komedi Mistis
- Richa Rathore Tampilkan Cinta Terlarang di Serial Dua Hati Satu Cinta
- 85 Influencer Ditindak Polisi Terkait Kasus Promosi Judi Online
- Bertemu Eks Sekuriti yang Ancam akan Sebar Foto Pribadi, Ricis Bereaksi Begini