Ratusan Artefak Mesir Ditemukan di Sydney
Sejumlah koleksi barang antik Mesir ditemukan selama pembersihan rumah di Sydney, Australia, dan kini telah disumbangkan ke museum arkeologi.
Penemuan itu terjadi di rumah keluarga Rosemary Beattie yang mengaku waktu kecil dia memang pernah diperlihatkan benda yang tampak seperti mumi kucing di rumah neneknya itu.
"Kami datang melihat-lihat, dan saya pikir oh, itu kucing," kata Beattie.
Barang yang dibungkus kain itu adalah merupakan salah satu dari barang antik milik kakeknya, Dr. John Basil St Vincent Welch, yang dibawanya pulang sebagai petugas medis dalam Perang Dunia I.
Photo: John Basil St Vincent Welch (kiri) di Cairo circa 1915. Dia bertugas di Gallipoli, Perancis dan Mesir. (Supplied: Australian War Memorial)
Diyakini bahwa kakeknya mendapatkan bantuan dari penerjemah setempat dalam membeli barang-barang antik ini sebagai oleh-oleh dari Mesir.
"Dia membawa kembali kenangan indah," kata Beattie kepada Chris Bath dari ABC.
Bersih-bersih rumah
Photo: Di bagian bawah dari scarab yang terbuat dari kaca ini dimana terdapat paku yang menembus dibagian tengahnya adalah hieroglif Mesir untuk kata 'baik' atau 'kesempurnaan'.(Disediakan: University of Sydney)
- Latihan Militer Terpisah dengan Rusia dan Australia, Indonesia Tak Ingin Dikuasai oleh Siapa Pun?
- Dunia Hari Ini: Donald Trump Jadi Presiden, Kamala Harris Mengakui Kekalahannya
- Dunia Hari Ini: Beberapa Hasil Suara Pemilu Amerika Serikat Mulai Keluar
- Dunia Hari Ini: Kecelakaan Bus di India Telan Puluhan Nyawa
- Dunia Hari Ini: Setidaknya 10 ribu orang Tedampak Letusan Gunung Lewotobi Laki-laki
- Pendidikan dan Pengalaman Kerja Migran, Termasuk Asal Indonesia, Belum Tentu Diakui Australia