Ratusan Bocah Palestina Disiksa Israel Selama 2012

Ratusan Bocah Palestina Disiksa Israel Selama 2012
Ratusan Bocah Palestina Disiksa Israel Selama 2012
GAZA--Pemerintah Palestina bakal mengadukan Israel ke Pengadilan Kejahatan Internasional (ICC) atas penangkapan ratusan anak Palestina selama 2012. Palestina akan menggunakan hak yang baru diperoleh sebagai negara pengamat di PBB. Saat ini tercatat 900 anak-anak Palestina disekap dalam penjara Israel tanpa alasan.

"Kita perlu menggunakan status baru yang diperoleh negara untuk mengambil tindakan terhadap Israel atas kejahatannya, terutama penangkapan, penahanan, dan penyalahgunaan anak Palestina," kata Eissa Karakea, Menteri Kehakiman Palestina kepada Al Arabiya, Kamis (27/12).

Karakea menambahkan, setelah diberikan status pengamat, Palestina berhak bergabung dengan organisasi internasional hak asasi manusia dan melalui mereka dapat mengajukan keluhan terhadap Israel.

"Israel melanggar Undang-undang Perlindungan Anak dan semua hukum internasional dengan menundukkan anak-anak melalui pengalaman traumatis seperti itu," tegasnya.

GAZA--Pemerintah Palestina bakal mengadukan Israel ke Pengadilan Kejahatan Internasional (ICC) atas penangkapan ratusan anak Palestina selama 2012.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News