Ratusan Fans di Bandara, Ribuan di Lapangan
Jumat, 05 Agustus 2011 – 06:16 WIB
TIANJIN - Real Madrid tidak mau membuang waktu dalam tur pramusim di Tiongkok. Beberapa jam setelah mengalahkan Guangzhou Evergrande 7-1 Rabu lalu (3/8), rombongan Real langsung terbang menuju Tianjin. Padahal, Los Merengues - sebutan Real - baru bertanding melawan Tianjin Teda Sabtu besok (6/8). Kaka termasuk pemain yang paling banyak diburu penggemar di Tianjin. Di sesi latihan pagi kemarin misalnya. Dua remaja dengan mengenak kostum putih setrip emas Real tiba-tiba nyelonong masuk ke lapangan untuk sekadar memeluk Kaka.
Rombongan Real mendarat di Tianjin Kamis dini hari waktu setempat (4/8). Perjalanan udara selama 2,5 jam memang lumayan melelahkan bagi Iker Casillas cs. Namun, mereka terhibur dengan sambutan dari 200 penggemar mereka di bandara. Ratusan fans lainnya menanti di hotel tim.
Jumlah fans lebih banyak terlihat dalam sesi latihan pagi Real di Stadion Olympiade Tianjin. Tidak kurang dari 3 ribu orang datang di venue laga Real versus Teda itu. "Kami sebenarnya kelelahan karena datang dini hari dan paginya langsung latihan. Tapi, kehadiran fans yang luar biasa membuat kami tetap bersemangat," ujar Kaka, bintang Real asal Brazil, di situs resmi klub.
Baca Juga:
TIANJIN - Real Madrid tidak mau membuang waktu dalam tur pramusim di Tiongkok. Beberapa jam setelah mengalahkan Guangzhou Evergrande 7-1 Rabu lalu
BERITA TERKAIT
- Jadwal Timnas Indonesia di Grup B ASEAN Championship 2024
- Alasan Mantan Pelatih Timnas Malaysia Menerima Pinangan Persis Solo
- Piala AFF 2024: Mimpi Timnas Indonesia Menghapus Kutukan Runner Up
- Future Champions, Tantangan Seru untuk Calon Juara Bulu tangkis
- Dihantam Cedera Hamstring, Vinicius Jr Absen Bela Madrid Melawan Liverpool
- Popsivo Polwan Datangkan Bintang Asal Turki Demi Proliga 2025