Ratusan Mahasiswa IPB Terjerat Pinjol, Pak Rektor Bereaksi Begini

jpnn.com, KOTA BOGOR - Pihak Institut Pertanian Bogor (IPB) bakal menempuh empat langkah merespons kabar ratusan mahasiswa IPB terjerat pinjaman online alias pinjol.
Konon, ratusan mahasiswa IPB terjerat pinjol yang dipakai untuk usaha penjualan online.
Rektor IPB Arif Satria mengaku telah mempelajari kasus itu dan sudah mengambil langkah cepat untuk menanganinya.
"Pertama, membuka posko pengaduan. Kedua, memilah-milah tipe kasus yang ada. Saat ini sedang kami petakan tipe masalahnya," kata Arifpada Senin (14/11).
Selanjutnya, IPB juga mempersiapkan bantuan hukum untuk mahasiswa yang tertipu usaha online dalam kasus pinjol tersebut.
Terakhir, pihak IPB akan melakukan upaya peningkatan literasi keuangan untuk para mahasiswa.
Arif menyebut pihak IPB sedang dalam komunikasi dengan para mahasiswi dan mahasiswa yang diduga terjerat kasus pinjol.
Kepala Biro Komunikasi IPB University Yatri Indah Kusumastuti sangat prihatin mendengar kabar tersebut.
Rektor IPB Arif Satria bereaksi begini setelah ratusan mahasiswa IPB terjerat pinjol dan diuber debt collector alias penagih utang.
- Dukung Kamtibmas, MUI Jakut Apresiasi Kinerja Polres Pelabuhan Tanjung Priok
- Ungkap Kondisi Fachri Albar Saat Ditangkap, Polisi: Dia Kondisi Sadar di Rumah
- Kecelakaan Mobil Masuk Jurang di Pesibar, 3 Orang Meninggal Dunia
- Bahas Transmigrasi Patriot, Wamen Viva Yoga Dorong Mahasiswa Punya Jiwa Kewirausahaan
- Ada Ancaman Pembunuhan terhadap Dedi Mulyadi, Ini Respons Polisi
- Polres Pacitan Didemo Gegara Kasus Polisi Perkosa Tahanan