Ratusan Milenial Tangerang Raya Dukung PAN di Pemilu 2024

jpnn.com, TANGERANG - Milenial Tangerang Raya yang merupakan para atlet futsal di Tangerang menyatakan dukungan dan siap memenangkan PAN pada 2024.
"Alhamdulillah kami bisa berkumpul bersatu mendeklarasikan dukungan kepada PAN untuk Pemilu 2024. Dukungan ini kami berikan sebagai wujud nyata untuk PAN," ujar Koordinator Pemain Futsal Tangerang Raya, Rama Dhani.
PAN memiliki prinsip dan pandangan yang jelas untuk mendorong Indonesia maju di masa depan. PAN juga terus memberdayakan generasi milenial untuk mengembangkan potensi dirinya, termasuk pemain futsal.
Dia menambahkan, para pemain futsal Tangerang Raya tanpa keraguan sedikitpun menyatakan sikap mendukung PAN.
Mereka mengaku hadir atas inisiasi sendiri dengan ketulusan hati tanpa ada dorongan dari siapa pun.
"Ini menjadi gambaran wujud tanggung jawab memenuhi hak kami para pemain futsal Tangerang Raya dalam komitmen nyata berperan aktif membantu rakyat. PAN begitu konsisten memberikan perhatian kepada kami," tutur Rama.
PAN mendorong serta menumbuhkan berbagai potensi diri yang di miliki. Salah satunnya dengan mewadahi minat dan bakat di bidang olahraga futsal anak-anak muda generasi milenial.
Dukungan PAN tersebut tentu menjadi wujud nyata penyerapan aspirasi aktif bagi anak muda.
Para pemain futsal Tangerang Raya tanpa keraguan sedikitpun menyatakan sikap mendukung PAN.
- Dukung Penegakan Hukum Kasus Korupsi Minyak, Putri Zulkifli Hasan: Jangan Mudah Termakan Isu
- Dukung Danantara, PAN: Presiden Prabowo Pasti Sudah Menghitung Segala Aspek
- MK Batalkan Hasil Pilkada Serang, PAN Yakin Ratu-Najib Tetap Menang
- Meski Kecewa, PAN Siap Menghadapi PSU di Kabupaten Serang
- PAN Hormati Putusan MK soal PSU di Pilkada Kabupaten Serang
- Dewi Coryati Sebut Fenomena #KaburAjaDulu Jadi Alarm, Akses Beasiswa Harus Dijamin