Ratusan Nelayan Pusing, Kapal Besar Terdampar Tutupi Jalan

jpnn.com - PASURUAN--Ratusan kapal nelayan dan angkutan barang yang biasa bersandar di Pelabuhan Kota Pasuruan tidak bisa melakukan aktivitas.
Pasalnya, di penghujung pelabuhan sebuah kapal jenis pengangkut muatan berat terdampar.
Body Kapal Ltd Bintang Samudra Satu itu menutup akses keluar masuk jalur nelayan dari pelabuhan.
Kapal besar dengan muatan lebih dari 100 ton tersebut, bersandar di pelabuhan setempat sejak kemarin malam untuk meminta izin berlayar.
Peristiwa itu membuat para nelayan merugi hingga ratusan juta rupiah.
Menurut Kepala SOP Syahbandar Pasuruan, F.A Agoes, kapal besar tersebut masuk ke pelabuhan setempat tidak berkoordinasi dengan pihak Syahbandar terlebih dahulu.
"Sehingga nahkoda kapal tidak mengetahui medan jalur perairan setempat," ujar Agoes.
Sementara pihak pengiriman jasa akan memberikan ganti rugi bagi nelayan yang tidak bisa melaut.
PASURUAN--Ratusan kapal nelayan dan angkutan barang yang biasa bersandar di Pelabuhan Kota Pasuruan tidak bisa melakukan aktivitas. Pasalnya, di
- Gubernur Herman Deru Komitmen Bantu Perbaiki Jalan dan Membangun RTLH di Ogan Ilir
- Wajah Baru di Polda Jateng, 2 Jenderal Melesat ke Mabes Polri
- Jurnalis UIN Walisongo Diteror Seusai Meliput Diskusi Militerisme
- Seleksi PPPK Tahap 2 Daerah Ini Bulan Depan, 904 Honorer Memperebutkan 103 Sisa Formasi
- Gegara Membawa Sabu-Sabu, Petani Ditangkap Polres Flores Timur
- Mantan Bupati Lampung Timur Jadi Tersangka Korupsi, Langsung Ditahan