Ratusan Petani Banten Serbu Bazar Sembako Murah dari Sukarelawan Sandi Uno

Salah satu pembeli sembako murah, Aan Maryati mengungkapkan rasa terima kasih kepada Sandiaga atas program sembako murah karena sangat meringankan beban masyarakat.
Harga sembako yang ditawarkan terbilang sangat murah yaitu Rp 15 ribu, dari harga normal Rp 70 ribu.
"Merasa bersyukur sekali, jadi masyarakat khususnya di sini mengucapkan terima kasih banyak atas bazar murah ini. Rp 15 ribu ini murah banget, saya minta selalu diadain biar bisa meringankan beban kita disini selaku masyarakat," ungkap Aan.
Sosok Sandiaga Uno yang telah banyak berbuat baik, nyatanya sangat digemari masyarakat.
Rifda berharap ke depan akan ada program untuk buruh tani yang membutuhkan alat-alat tani karena dinilai akan sangat membantu. (cuy/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Sukarelawan Sandiaga mengadakan bazar sembako murah dan diserbu oleh para petani asal Banten.
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan
- Program Si Iklas Besutan Sandiaga Uno Hadirkan Pelatihan Kedua, Diikuti 50 Peserta
- ISACA Indonesia Lantik Pengurus Baru 2025-2027 di Annual General Meeting 2025
- Sandiaga Uno: Istikamah Jadi Kunci OK OCE Memperluas Bisnis dan Lapangan Kerja
- Sandiaga Uno: SI IKLAS jadi Awal Kebangkitan Ekonomi
- Sandiaga Uno Dorong Bali menjadi Pusat Wisata Medis
- Sandiaga Uno Apresiasi Program UMKM Start Up di Bogor