Ratusan Petani Tebu di OKI Kompak Dukung Ganjar Jadi Presiden 2024
Acara deklarasi dukungan oleh Petebu juga diisi dengan berbagai kegiatan menarik. Mulai dari penampilan tari-tarian tradisional hingga diskusi interaktif soal produksi gula dari pertanian tebu di Kabupaten OKI.
Lebih lanjut, Sumarno menuturkan bahwa relawan Petebu akan terus mengonsolidasikan dukungan kepada Ganjar dari masyarakat akar rumput. Mulai tingkat kecamatan hingga desa-desa.
Pihaknya juga akan menjalin kerja sama dengan komunitas-komunitas masyarakat lainnya untuk menjalankan program sosialisasi ini.
"Dalam mencari dukungan ini, kami bukan hanya dengan deklarasi, tetapi juga menggunakan sosialisasi dalam bentuk lain, seperti kegiatan dan bakti sosial," pungkasnya. (cuy/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
Sejumlah sukarelawan Petebu yang ada di OKI mendeklarasikan dukungan kepada Ganjar Pranowo untuk menjadi Presiden Indonesia.
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan
- Jadi Ketum KAGAMA, Basuki Hadimuljono Berkomitmen Lanjutkan Program Ganjar Pranowo
- Kipasan Optimistis Ridwan Kamil-Suswono Utamakan Keserasian Hubungan Antaretnis
- Ribuan Pemuda Indonesia Center Deklarasi Dukungan kepada Ridwan Kamil
- Kagama Menggelar Munas XIV, Ini Agendanya
- Purnawirawan TNI AL hingga Sukarelawan Damkar Dukung Robinsar-Fajar di Pilkada Cilegon
- Ganjar Kecam Pengerahan Kades Mendukung Paslon di Pilgub Jateng