Ratusan Polisi di Buton Bersiaga Mengantisipasi Kerusuhan Susulan
jpnn.com, KENDARI - Kerusuhan terjadi di Desa Lasalimu Pantai, Kecamatan Lasalimu Selatan, Kabupaten Buton, Sulawesi Tenggara, Senin (22/11) sekitar pukul 19.30 WITA.
Sebanyak dua unit rumah warga, tiga kendaraan roda dua dan empat dibakar dan dirusak massa saat kerusuhan tersebut.
Ratusan polisi masih bersiaga di lokasi pembakaran rumah dan beberapa kendaraan tersebut.
Kapolres Buton Ajun Komisaris Besar Polisi Gunarko mengatakan ratusan personel disiagakan di lokasi kejadian guna mengantisipasi jika terjadi kerusuhan susulan.
"Polisi masih siaga di lokasi untuk mengantisipasi (kerusuhan susulan). Saat ini, polisi yang melakukan penjagaan di TKP sekitar 180 personel," kata AKBP Gunarko melalui selulernya, Selasa (23/11).
Sebelumnya, kerusuhan di Desa Lasalimu Pantai, terjadi pada Senin (22/11) sekitar pukul 19.30 WITA.
Informasi yang dihimpun, kerusuhan itu diduga dipicu putusan sengketa lahan di Pengadilan Negeri Pasarwajo, Kabupaten Buton, Sultra.
"Awalnya yang dari perdata itu, kemudian dari massa yang tergugat kalah ini tidak terima dan melakukan aksi anarkis," jelasnya.
Ratusan polisi masih bersiaga di lokasi pembakaran rumah dan beberapa kendaraan di Buton, Sultra. Polisi mengantisipasi kerusuhan susulan.
- Pilkada Landak 2024: Tim Paslon Karolin – Erani Laporkan Oknum Polres Landak ke Polda Kalbar
- Minta Polisi Cek HP Pegawai Komdigi Pelindung Situs Judi Online, Sahroni: Bongkar Jaringannya!
- Polisi Tangkap Pemuda Penyekap sekaligus Perudapaksa Gadis 11 Hari
- 5 Berita Terpopuler: Kasus Guru Supriyani Berujung Pahit, 6 Polisi Diperiksa Propam, Begini Penjelasannya
- Polisi Tangkap Buronan Asal Bima NTB
- Pejabat Kementerian Komdigi Terlibat Judi Online, Meutya Hafid Bilang Begini, Tegas