Ratusan Ribu Kendaraan Merangsek ke Puncak

Ratusan Ribu Kendaraan Merangsek ke Puncak
Ratusan Ribu Kendaraan Merangsek ke Puncak
"Hari ini memang terjadi lonjakan jumlah kendaraan yang sangat tajam. Perkiraan sementara hingga pukul 16:00, volume kendaraan yang melintas dari dan menuju Puncak lebih dari 50 ribu mobil. Dominasi adalah kendaraan berpelat B," beber Kasatlantas Polres Bogor Edwin Affandi kepada Radar Bogor, kemarin.

   

Edwin mengatakan bahwa sejak tiga hari terakhir, jumlah total kendaraan yang melintas di Jalur Puncak mencapai 100 ribu unit. Jumlah ini, kata dia, sangat jauh dari kata ideal jika melihat kondisi jalan yang hanya selebar 7 meter.

"Prediksi sementara, kemacetan akan terus terjadi hingga Rabu(26/12) mendatang. Kami sudah siagakan lima pos pengamanan dan personil khusus di titik-titik rawan macet," katanya.

   

Beberapa titik rawan kemacetan di Jalur Utama Puncak, ulas Edwin, diantaranya Simpang Gadog, Tanjakan Selarong, Pasir Muncang, Pasar Buah Cibogo, pintu masuk Taman Wisata Matahari (TWM), Simpang Wiralokatama, Kawasan Pasar Cisarua, Tanjakan Widuri, Simpang Gantole, Masjid Attawun dan Kawasan Gunung Mas.

BOGOR - Dua hari menjelang perayaan Hari Natal 2012, lalulintas di Jalur Utama Puncak, tepatnya mulai pintu keluar Tol Jagorawi hingga Gunung Mas,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News