Ratusan Rumah di Tangerang Terendam Banjir Kiriman

Ratusan Rumah di Tangerang Terendam Banjir Kiriman
Ratusan Rumah di Tangerang Terendam Banjir Kiriman
TANGERANG - Banjir kiriman merendam ratusan rumah di Perumahan Ciledug Indah I, Kota Tangerang, Selasa (3/3). Banjir yang disebabkan luapan Kali Angke yang berasal dari Bogor itu terjadi akibat tingginya intensitas hujan sepanjang Selasa (3/4) kemarin. Ketinggian banjir yang melanda ratusan rumah itu antara 20 centimeter-1,5 meter.

    

"Ada 500 rumah yang ada di 15 RT di Perumahan Ciledug Indah I yang kebanjiran," terang Dedi Syafei, salah satu warga Perumahan Ciledug Indah I, Blok A RT 13/6. Mantan Wakil Wali Kota Tangerang itu mengaku, banjir di perumahan itu terjadi sejak 1986 dan paling parah banjir melanda pada 2007 lalu.

    

Wakil Wali Kota Tangerang Arief R Wirmansyah langsung terjun ke lapangan guna melakukan peninjauan. Dia mengatakan, bukan hanya Perumahan Ciledug Indah I yang terendam air. Banjir juga mengepung beberapa perumahan yang ada di kota tersebut.

    

Banjir juga melanda Perumahan DDN (Departemen Dalam Negeri), Perumahan Puri Permata, Perumahan Perdagangan, Perumahan Griya Kencana I Ciledug dan Perumahan Pondok Bahar. "Data sementara, rumah warga yang kebanjiran mencapai 700 unit," kata Ariefsaat ditemui di lokasi banjir.

    

TANGERANG - Banjir kiriman merendam ratusan rumah di Perumahan Ciledug Indah I, Kota Tangerang, Selasa (3/3). Banjir yang disebabkan luapan Kali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News