Ratusan Santri Deli Serdang Deklarasikan Dukung Ganjar Pranowo

"Pak Ganjar sendiri dikenal sebagai pemimpin yang peduli terhadap seluruh lapisan masyarakat, salah satunya veteran pejuang kemerdekaan Indonesia dengan kerap bersilaturahmi maupun memberikan bantuan seperti renovasi rumah lewat RTLH," jelas Randi.
Ganjar juga memiliki banyak program pemberdayaan agar status dan kualitas pondok pesantren bisa sejajar dengan pendidikan umum
Ganjar juga terus menjalin kerja sama dengan kalangan pondok pesantren dalam upaya mendorong toleransi dan moderasi beragama.
Dalam sektor ekonomi, Ganjar mendorong keterlibatan perusahaan dalam pemberdayaan enterpreneur santri.
"Kemudian, beliau merangkul para ulama, selalu berkunjung ke pesantren dan santri dan memberikan berbagai akses maupun fasilitas. Contoh kecil, beliau memberikan bantuan untuk santri yang telah hafal Al-Qur’an 30 juz senilai Rp1 juta dan juga pesantren," terang Randi.
Randi berharap gaya kepemimpinan Ganjar bisa naik ke level Nasional karena memang inilah yang kebutuhan masyarakat.
Termasuk berbagai -program yang mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan mengentaskan kemiskinan.
"Ke depan kami dari relawan SDG akan terus mengonsolidasikan dukungan untuk Pak Ganjar, lalu hasil-hasil program pak Ganjar akan kami sosialisasikan ke pesantren dan santri. Harapan kami Bapak Ganjar Pranowo menjadi Presiden 2024 demi Indonesia yang lebih baik dan maju," tutur Randi.
Ganjar Pranowo mendapat banyak dukungan dari berbagai daerah karena karakternya pribadi dan kepemimpinannya yang memang baik.
- Semangati Hasto, Ganjar Hadir di Pengadilan Tipikor
- Konon, Kader di Tingkat Bawah Meminta Megawati Jadi Ketum PDIP saat Kongres
- Megawati Tonton Teater di GKJ, Menterinya Prabowo Ikut Hadir
- Menteri Prabowo Sebut Jokowi Bos, Ganjar Khawatir Ada Matahari Kembar
- Innalillahi, Santri Tenggelam di Bekas Galian Tanah Proyek Tol Ogan Ilir
- Peduli Santri, PIK2 Salurkan Beras untuk Pesantren Al-Wahdah