Ratusan Siswa Ikuti Edufair SMAN 8 Part 2 Tentang Teknik Industri dan Informatika
Acara berbagi info dan pengalaman dari kakak-kakak alumni ini memberikan inspirasi juga gambaran konkret mengenai lingkungan dunia perkuliahan, prospek masa depan serta jenis pekerjaan apa saja yang bisa dijalani setelah lulus kuliah.
“Dalam talkshow ini para alumni juga berbagi info serta pengalaman tentang besarnya peluang kesempatan untuk melanjutkan kuliah pasca sarjana,” tambah Esti.
Jangan Kecil Hati
Dalam sesi Talkshow, Resdy Benyamin, SMAN 8 & STEI ITB 1996 mengatakan tidak perlu berkecil hati apabila belum terlalu mengerti tentang pemprograman karena seiring dengan berjalannya waktu akan diberikan berbagai tugas yang akan membuat kita terbiasa dan terampil dengan bahasa-bahasa pemrograman tersebut.
“Selain itu untuk memperluas pengetahuan, kita juga bisa mencari informasi secara mandiri mengenai ilmu pemrograman sehingga pengetahuan dan keterampilan kita sebagai mahasiswa teknik informasi meningkat," kata Resdy.
Selain itu, kata Ibrahim Arief, SMAN 8 & STEI ITB 2003, salah satu hal yang paling penting dalam Teknik Informatika adalah adanya kolaborasi tim dengan jalinan komunikasi yang baik dalam tim sehingga tugas atau pun project bisa selesai dengan baik sesuai target tujuan.
“Keterampilan bekerja sama serta berkomunikasi dalam tim dapat diasah melalui kegiatan organisasi yang diikuti selama masa perkuliahan,” ujarnya.
Anindita Septadiani (Nindy), SMAN 8 & Teknik Industri ITB 2005 mengungkapkan tips-tips memilih jurusan adalah jangan takut mendengarkan kata hati kita mengenai kesukaan kita apa dan ketidaksukaan kita apa.
Acara Edufair 2020 Part 2 yang dikemas dalam bentuk Talkshow berbagi pengalaman dari para alumni SMAN 8 Jakarta ini sangat bermanfaat bagi siswa-siswi SMAN 8 Jakarta.
- Begini Cara Siswa Sekolah CH Membuktikan sebagai Agen Perubahan
- 5 Berita Terpopuler: Arogansi Oknum Pengusaha Surabaya Luntur, Aksi Suruh Siswa Menggonggong Berujung Borgol
- Pelindo Tingkatkan Kesadaran Lingkungan Siswa lewat 'TJSL Biodiversity Camp'
- PNM Dukung Generasi Muda Mengasah Kreativitas dan Bakat
- Dua Siswa Asal Libya Terbangkan Pesawat Latih, Mendarat Darurat di Pantai Cemara Sewu
- 5 Berita Terpopuler: Dokter Forensik Ungkap Luka Paha Siswa, Guru Honorer Supriyani Ungkit Omongan Bupati, Alasannya Masuk Akal