Ratusan Warga Desa di Pati Sampaikan Terima Kasih Untuk Ganjar

jpnn.com, PATI - Ratusan warga dari berbagai desa di Kabupaten Pati berterima kasih atas program dan bantuan yang telah diberikan Ganjar Pranowo selama memimpin Jawa Tengah (Jateng).
Para warga yang tergabung dalam sukarelawan Desa untuk Ganjar (Desgan) Kabupaten Pati tersebut, menyampaikan rasa terima kasih mereka dalam rapat konsolidasi yang digelar di New Merdeka Hotel Pati, Rabu (30/8).
Penyampaian rasa terima kasih ini disampaikan jelang purnatugas Ganjar pada 5 September mendatang.
Ketua Des Ganjar Kabupaten Pati Wiryanto mengatakan total ada 350 warga Pati yang hadir dalam kegiatan tersebut.
"Mereka mewakili desa-desa yang ada di Kabupaten Pati untuk bisa menyaksikan bagaimana acara Des Ganjar hari ini, berkaitan dengan ucapan terima kasih kami kepada Ganjar Pranowo yang sebentar lagi akan purnatugas," kata Wiryanto.
Dia mengaku sudah merasakan tangan dingin pria berambut putih tersebut dalam menyelesaikan permasalahan di wilayahnya.
"Ketika ada perbedaan pendapat, ada persoalan di tingkat bawah, baik itu di kabupaten atau kecamatan, beliau langsung ingin turun ke bawah untuk bisa mendingan dan menyelesaikan persoalan itu," katanya.
Sifat energik Ganjar menjadi salah satu alasan dirinya banyak dicintai warganya. Wiryanto menuturkan Ganjar tidak pernah terlihat letih ketika memberikan pelayanan kepada masyarakat.
Sejumah warga dari berbagai desa yang ada di Pati menyampaikan terima kasih untuk Ganjar Pranowo.
- Semangati Hasto, Ganjar Hadir di Pengadilan Tipikor
- Konon, Kader di Tingkat Bawah Meminta Megawati Jadi Ketum PDIP saat Kongres
- Megawati Tonton Teater di GKJ, Menterinya Prabowo Ikut Hadir
- Menteri Prabowo Sebut Jokowi Bos, Ganjar Khawatir Ada Matahari Kembar
- Atasi Masalah Sampah, Ahmad Luthfi Inisiasi Pembangunan Zonasi TPST Regional
- Pemprov Jateng Manfaatkan Aset untuk Percepat Program Makan Bergizi Gratis