Ratusan Warga Taman Sari Hadiri Senam SICITA, Charles Nova: Pemilu Tidak Perlu Tegang
jpnn.com, JAKARTA - Politikus PDI Perjuangan Charles Nova menggelar senam Indonesia Cinta Tanah Air (SICITA) bersama 500 warga di Kelurahan Taman Sari, Kecamatan Taman Sari, Jakarta Barat, Minggu (29/10/2023).
Menurut Charles Nova, kegiatan tersebut bertujuan untuk menyosialisasikan pasangan bakal Capres - Cawapres Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.
“Momentum tahun politik, kami hadapi dengan membangun solidaritas persaudaraan dan kedekatan emosional kepada para pendukung Mas Ganjar dan Pak Mahfud,” ujar Charles Nova.
Bendahara DPD Taruna Merah Putih DKI Jakarta itu menegaskan politik adalah panggilan nurani untuk pengabdian.
Oleh karena itu, agenda politik berorientasi pada kepentingan seluruh masyarakat bukan hanya kelompok tertentu.
"Kami menempatkan nilai kemanusiaam dan keadilan di atas segalanya. Nuansa ketegangan, saling sikut-sikutan sesama pendukung harus ditinggalkan,” tegas Charles Nova.
Dia mengajak untuk menghadapi tahun politik dengan gembira. “Jangan sampai ketegangan membuat kita lupa bahwa kontestasi pemilu adalah pesta yang harus kita rayakan dengan gembira,” ujar Charles.
Charles Nova berharap setiap warga negara khususnya di Taman Sari dapat berpartisipasi dalam Pemilu menggunakan hak politiknya dengan memilih pemimpin yang lahir dari kesederhanaan dan punya rekam jejak yang baik.
Politikus PDIP Charles Nova menggelar senam Indonesia Cinta Tanah Air (SICITA) bersama 500 warga di Kelurahan Taman Sari, Kecamatan Taman Sari, Jakarta.
- Pramono Dinilai Sengaja Tak Umbar Dukungan PDIP di Alat Peraga Demi Raup Massa Anies
- Pramono Dinilai Samarkan Dukungan PDIP dan Megawati karena Faktor Ahok
- Survei Polling Institute: PDI-P Berpotensi Keok di Jabar XI
- DPR Dukung Penuh Menko Polkam Lindungi Pelajar dari Judi Online
- Calon PDIP Kalah di SMS, Yoshua: Efek Maruarar Sirait Pindah ke Gerindra
- Debat Pamungkas, Andika Singgung 3,37 Juta Rakyat Miskin di Jateng