Raul-KD Akui Salah dan Minta Maaf
Kamis, 28 Juli 2011 – 08:56 WIB
Raul Lemos-Krisdayanti. Foto: Fedrik Tarigan/Jawa Pos
UNTUK yang pertama kalinya, setelah sederet aksi mengamuk di depan umum, suami Krisdayanti, Raul Lemos meminta maaf. Di hadapan puluhan awak media, pria asal Timor Leste ini meminta maaf kepada dua wartawan infotainmen dari Global TV atas peristiwa yang terjadi di pintu kedatangan 2F Bandara Soekarno Hatta, Cengkareng, Senin (25/7) lalu. Meski demikian, dia keukeh membantah telah melakukan tindakan kekerasan sebagaimana yang dituduhkan kepadanya. Aksi yang dilakukannya hanya sebatas meminta agar kameramen infotainment dari Global TV tidak mengejar dan menyorot dirinya serta istrinya.
"Saya minta maaf kalau hal dan tindakan saya membuat terganggu. Selama ini kita sudah mengajukan permintaan maaf," kata Raul saat menggelar jumpa pers di kawasan Radio Dalam, Jakarta Selatan, kemarin.
Baca Juga:
Raul mengaku, tindakan yang dilakukannya tersebut di luar kendali. Pasalnya, selepas mendarat dari Bali, istrinya mengalami stres akibat jadwal pesawat yang tertunda hingga beberapa jam. KD pun sempat merasa kesakitan saat berada di dalam pesawat. "Saya tidak dalam kondisi stabil, karena kondisi istri saya, ini spontan," ujar Raul yang juga didampingi istrinya, Krisdayanti.
Baca Juga:
UNTUK yang pertama kalinya, setelah sederet aksi mengamuk di depan umum, suami Krisdayanti, Raul Lemos meminta maaf. Di hadapan puluhan awak media,
BERITA TERKAIT
- Raih 5 Juta Penonton, Jumbo Masuk Daftar 10 Film Indonesia Terlaris
- 3 Berita Artis Terheboh: Respons Ridwan Kamil, Lisa Menghilang setelah Mengaku Hamil
- Paula Verhoeven Tak Terima Dicap Istri Durhaka, Hotman Paris Beri Saran Begini
- Arya Saloka Gugat Cerai, Amanda Manopo Merespons Begini
- Film Godaan Setan yang Terkutuk Angkat Isu Iman dan Keharmonisan Keluarga
- Ridwan Kamil Bantah Kenal Lisa Mariana secara Personal