Raup Rp 900 Juta, Gaji Sebulan Beres
Jumat, 18 Maret 2011 – 10:53 WIB

Arema V Jeonbuk, Rabu (16/3). Foto: Dok.JPNN
MALANG - Kontribusi besar diberikan Aremania untuk manajemen PT Arema Indonesia. Pada laga Arema menjamu Jeonbuk Hyundai di Stadion Kanjuruhan, Rabu (16/3), panpel Arema meraup hasil tiket dari Aremania mencapai Rp 900 juta. Dari penghasilan itu, sebagian besar langsung dialokasikan untuk gaji pemain selama satu bulan yang membutuhkan sekitar Rp 800 juta. Abriadi melanjutkan, penghasilan Rp 900 juta itu berasal dari 24 ribu tiket yang terjual. Perincian 24 ribu penonton tersebut tersebar di tiga kelas. 22 ribu penonton di tribun ekonomi, 1.700 di tribun VIP, dan 350 penonton di tribun VVIP. Sementara, panpel Arema mencetak 30 ribu tiket ekonomi, 2.300 tiket VIP, dan 500 tiket VVIP. "Dengan jumlah penonton sekitar 24 ribu, kami mendapat pemasukan setidaknya Rp 900 juta," ucap dia.
Ketua panitia pelaksana pertandingan Arema Abriadi Muhara mengatakan hasil Rp 900 juta itu hanya dari tiket pertandingan saja. Untuk pendapatan lain seperti hak siar, sponsor, a-board tidak masuk kantong panpel Arema.
Baca Juga:
"Panpel lokal LCA (panpel Arema) hanya mendapat pemasukan dari tiket. Pemasukan sponsorship LCA dan sebagainya menjadi hak dari AFC selaku penyelenggara LCA," ujar Abriadi kepada Radar kemarin siang.
Baca Juga:
MALANG - Kontribusi besar diberikan Aremania untuk manajemen PT Arema Indonesia. Pada laga Arema menjamu Jeonbuk Hyundai di Stadion Kanjuruhan,
BERITA TERKAIT
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah