Rawan Gusur, GU Waspada
Minggu, 24 April 2011 – 07:54 WIB

Rawan Gusur, GU Waspada
GRESIK - Gresik United (GU) belum bisa berleha-leha, meski saat menduduki posisi kedua di klasemen sementara Grup II kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia. Pasalnya, posisi tim berjuluk Laskar Joko Samudro itu masih rawan gusur untuk lolos ke babak 8 besar. Sialnya, meski GU nanti bisa menang atas Persemalra, PSBI masih berpeluang menyalip. Itu terjadi dengan catatan bahwa PSBI mampu memenangi dua laga terakhirnya dalam tur maut di Papua melawan Perseru Serui (25/4) dan Persidafon Dafonsoro (29/4). Dan, jika dalam dua laga itu PSBI terpeleset, maka peluang GU terbuka lebar.
Kondisi itu membuat Agustiar "Ucok" Batubara dkk waspada dan tidak mau meremehkan Persemalra dalam laga terakhir besok. "Kami akan berusaha bermain maksimal, karena kami mau berpatokan pada hasil tim manapun. Kalau ternyata mereka yang layak lolos ya mau bagaimana lagi," kata pelatih kepala GU Sanusi Rahman kemarin (23/4).
Baca Juga:
Untuk mengejar peringkat tiga terbaik memang tidak mudah. Pasalnya, dari tiga grup, perolehan poin tiga besar grup II lebih rendah dari 2 grup lainnya. PSBI Blitar yang berlaga di grup III menjadi salah satu pesaing utamanya.
Baca Juga:
GRESIK - Gresik United (GU) belum bisa berleha-leha, meski saat menduduki posisi kedua di klasemen sementara Grup II kompetisi Divisi Utama Liga
BERITA TERKAIT
- Kabar Kurang Sedap dari Tim Bulu Tangkis Indonesia Menjelang Sudirman Cup 2025
- NBA Playoffs: Curry 31 Poin, Warriors Pukul Rockets
- Ucap Salam Perpisahan dengan Sabah FC, Saddil Ramdani Balik ke Indonesia?
- Perpisahan Pahit Kevin Diks dengan FC Copenhagen
- MotoGP 2025: Marc Marquez, Harmoni Pembalap Hebat dan Motor yang Tepat
- Pengakuan Blak-blakan Pelatih Madura United Seusai Laga Melawan Persebaya