Rawan Politisasi, SBY Batal ke Jabar

Rawan Politisasi, SBY Batal ke Jabar
Rawan Politisasi, SBY Batal ke Jabar
Menurut Idrus, Partai Golkar yakin bahwa Yance Tatang akan memiliki suara signifikan. Meski pada awalnya tidak difavoritkan, popularitas keduanya dinilai terus menanjak di sejumlah tahap pilgub Jabar. "Kita punya keyakinan. Pak Yance dengan gerakan yang ada selama lima bulan terakhir ini sangat intensif," ujarnya.

Hal yang terpenting, kata Idrus, perbedaan popularitas Yance-Tatang yang hanya sekian persen kini rata-rata tidak sampai 10 persen dengan pasangan lain.

Di atas Yance-Tatang, ada pasangan Rieke Dyah Pitaloka-Teten Masduki, Dede Yusuf-Lex Laksamana, dan Ahmad Heryawan-Deddy Mizwar di posisi teratas dalam berbagai survei. "Memang di atas ada siapa, terus siapa lagi, tapi kan masih pada batas-batas yang belum memberikan jaminan bahwa yang nomor satu itu terpilih," ujarnya.

Sebagai contoh, lanjut Idrus, salah satu survei menyebut posisi Aher-Deddy berada di 30-an persen. Sementara itu, Yance berada di kisaran 18 persen. Idrus menyebut, perbedaan tersebut masih berada dalam batas-batas yang bisa diatasi. "Bahkan, bisa dilewati semua," ujarnya.

JAKARTA - Perhelatan pilgub Jawa Barat (Jabar) akan mencapai puncaknya pada Minggu (24/2) ikut memengaruhi agenda Presiden Susilo Bambang Yudhoyono

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News