Rawan Suap, Rekening Anggota KPUD Didata
Selasa, 05 Februari 2013 – 23:29 WIB

Rawan Suap, Rekening Anggota KPUD Didata
JAKARTA – Komisi Pemilihan Umum (KPU) dalam waktu dekat akan segera mendata seluruh nomor rekening anggota KPU Daerah (KPUD) di tingkat kabupaten/kota dan provinsi. Langkah ini dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya suap menyuap dari seluruh tahapan pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu). Karena itu kata Sigit, dalam melakukan pengawasan terhadap seluruh penyelenggara Pemilu, perlu dilakukan tindakan untuk meminimalisir kecurangan terutama bagi penyelenggara di daerah. “Yang belum tersentuh itu di daerah- daerah. Nanti itu yang kami dorong untuk melakukan pelaporan kekayaan dengan menggunakan instrumen peraturan atau surat edaran,” katanya.
Komisioner KPU Sigit Pamungkas mengakui proses tahapan Pemilu paling rawan terjadinya tindak penyuapan kepada penyelenggara Pemilu. Mulai dari proses verifikasi partai politik calon peserta Pemilu 2014, pencalegan, proses penghitungan suara pemilihan, pengalokasian kursi dan penetapan calon DPR maupun DPRD terpilih nantinya.
Baca Juga:
“Pendataan kita lakukan untuk mengantisipasi dan mencegah, agar seluruh jajaran penyelenggara Pemilu tidak tergoda iming-iming penyuapan. Karena sebagai contoh saat calon legislatif (caleg) nantinya dinyatakan tidak memenuhi syarat, iming-iming finansial bisa datang kepada komisioner KPU. Ini yang akan kita cegah,” ujar Komisioner KPU Sigit Pamungkas, di Jakarta, Selasa (5/2).
Baca Juga:
JAKARTA – Komisi Pemilihan Umum (KPU) dalam waktu dekat akan segera mendata seluruh nomor rekening anggota KPU Daerah (KPUD) di tingkat kabupaten/kota
BERITA TERKAIT
- Bakal Pimpin PKB Bali, Ahmad Iman Sukri Diajak Cak Imin Sowan Kiai di Tapal Kuda
- Riset IDSIGHT: Menag Nasaruddin & Menko AHY Masuk Jajaran Menteri Berkinerja Terbaik
- Megawati Usulkan KAA Jilid II Bahas Kondisi Global dan Kemerdekaan Palestina
- 6 Bulan Prabowo-Gibran: 74 Persen Puas, tetapi Ekonomi Penuh Tantangan
- 6 Bulan Kabinet Prabowo-Gibran: Komunikasi Publik & Kontroversi Menteri Jadi Catatan
- OSO Minta Anggota DPRD dari Partai Hanura Seluruh Indonesia Berkomitmen Membela Kepentingan Rakyat Daerah